Tips Memilih Blender Berkualitas yang Tahan Lama

Philips Blender Duravita Tritan Jar.
Sumber :
  • Philips Indonesia

VIVA –Mengonsumsi jus dan smoothie sudah menjadi tren di kalangan masyarakat perkotaan, untuk memenuhi kebutuhan serat dari buah maupun sayuran. Tak heran jika zaman sekarang, blender merupakan salah satu peralatan elektronik yang wajib ada di dapur.

Ditemukan Peraih Nobel Kimia, Teknologi Aquaporin Hasilkan Pemurnian Air Minum yang Sehat

Namun, banyak orang yang mengeluhkan blender mereka tidak tahan lama dan butuh waktu lama untuk menghancurkan es batu. Padahal, menambah es batu ke dalam jus atau smoothie sudah jadi kebiasaan banyak orang, agar hasilnya lebih menyegarkan.

Nah, ada beberapa hal yang wajib Anda ketahui saat akan membeli blender. Usahakan pilih blender yang memiliki inovasi teknologi yang mampu membuat jus dan smoothie dengan lebih cepat untuk menghemat pemakaian listrik. Anda juga bisa memilih berdasarkan pisau blender yang mudah dibersihkan, karena kotoran yang menumpuk di bagian dalam atau di sela-sela blender akibat sulit dibersihkan bisa membuatnya cepat rusak.

Jokowi Minta Pembebasan Pilot yang Disandera KKB Dilakukan Dengan Hati-hati

Tips-tips tadi diungkapkan oleh Maria Simanjuntak, Senior Marketing Manager Kitchen Appliances Philips Indonesia di acara peluncuran Blender Duravita Tritan Jar. Menurutnya, blender Philips terbaru itu dikembangkan sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia.

"Dari survei yang kami lakukan, blender sekarang kurang baik dalam menghancurkan es. Padahal Indonesia negara tropis, jadi kita butuuh minum sesuatu yang segar. Pasti ada es," ujar Maria saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu, 11 April 2018.

4 Fakta Soal Teroris KKB Sandera Kapten Philips, Ancam Bunuh Pilot Susi Air

Peluncuran Blender Duravita Tritan Jar Philips.

Bukan cuma itu, ternyata banyak juga masyarakat yang mengeluhkan blender mereka murah pecah. Itulah sebabnya Blender Duravita Tritan Jar HR 2157 dibuat dari material Tritan yang 20 kali lebih tahan pecah dibandingkan jar plastik biasa. Tak hanya kuat, bahan ini juga tidak meninggalkan noda atau bau.

Keunggulan lain yakni blender tersebut juga dilengkapi dengan pisau dengan teknologi ProBlend 5 dan daya motor kuat yang memungkinkan pengguna untuk menghancurkan es batu 20 persen lebih cepat.

"Mata pisaunya bergerigi didukung dengan power motor yang sangat kuat. Lalu mudah dibersihkan juga karena pisaunya satu lempengan. Biasanya kan blender umumnya pisaunya bertindihan," kata Maria.

Sebagai informasi, harga blender tersebut berada di kisaran Rp800 ribu. Namun itu merupakan harga yang disarankan Philips dan bisa bervariasi tergantung pihak yang menjual.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya