Terungkap, Pangeran Charles Tidak Suka Makan Siang

Pangeran Charles.
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVA – Pernahkah kalian penasaran dengan makanan apa yang sering dikonsumsi oleh anggota kerajaan Inggris? Jika selama ini masyarakat hanya tahu menu makanan sehari-hari Ratu Elizabeth II dan Meghan Markle. Kini kita akan mengetahui makanan favorit Pangeran Charles.

Momen Jokowi Dikagetin Ratu Maxima Hingga Dilirik Pangeran Charles

Belum lama ini, Pangeran Charles mengungkapkan makanan apa yang dia suka dalam sebuah wawancara. Dilansir dari laman Food Beast, Kamis, 6 Desember 2018, berikut ini empat hal yang perlu diketahui mengenai makanan yang disukai oleh ayah dari Pangeran William dan Harry.

1. Menyukai groussaka

Ternyata Sepatu Pernikahan Putri Diana Ini Bukti Cintanya ke Charles

Pangeran Charles ternyata menyukai groussaka. Groussaka merupakan makanan tradisional yang mirip dengan moussaka dari Yunani. Groussama ini biasanya terbuat dari burung belibis. Namun, pihak kerajaan mengganti burung belibis dengan domba berkualitas terbaik.

“Saya menemukan belibis baru-baru ini. Belibis ini bisa dikombinasikan dengan
coq au vin, atau moussaka dengan belibis. Jadi groussaka itu tidak selalu menggunakan daging domba,” kata dia.

Menko Airlangga Tegaskan Komitmen RI Genjot Ekonomi Hijau

2. Menyukai pie crumble creme

Pai crenasant pheasant adalah salah satu favorit mantan suami Putri Diana ini. Bahkan pai tersebut selalu ia jadikan bekal yang ia bawa tiap kali pergi berburu.

“Saya mendapat resep ini dari seseorang yang saya kenal. Sangat lezat," ucapnya.

3. Tidak makan siang

Pangeran Charles diketahui tidak suka makan siang. Anak Ratu Elizabeth II ini mengaku lebih suka makan di luar jam makan siang.

4. Teh favorit

Budaya minum teh sudah lekat dengan masyarakat Inggris sejak lama. Sama seperti masyarakat Inggris lainnya, suami Camilla ini diketahui menyukai salah satu jenis teh yakni Darjeeling dengan tambahan madu dan susu. (csr)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya