Trump Sajikan Makanan Ini di Gedung Putih untuk Para Juara Sepak Bola

Roti cheese burger dan kentang goreng french fries
Sumber :
  • VIVA / Renne

VIVA – Presiden Amerika Serikat Donald Trump diketahui menjamu juara sepak bola kampus Clemson Tigers di Gedung Putih, Senin kemarin, 14 Januari 2019. Sebagai tuan rumah bagi para juara, tentu saja pihak Gedung Putih akan menyuguhkan para tamunya dengan makanan yang khas. 

Donald Trump dan Kedua Anaknya Akan Diperiksa Terkait Penipuan

Namun kali ini, makanan yang disajikan kepada mahasiswa tersebut cukup berbeda. Jika umumnya para tamu akan disajikan dengan makanan dari dapur pihak Gedung Putih. Kali ini mereka malah disuguhkan dengan tumpukan burger dan sandwich ikan dari McDonald, Wendy's, dan Burger King yang masih di dalam kotak bungkusnya dan disajikan di atas nampan di ruang makan yang diterangi cahaya lilin. 

Sajian itu pun lengkap dengan saus yang ditumpuk di atas nampan perak. Bukan hanya itu saja, di meja lain yang dilengkapi lampu juga terdapat kentang goreng dan pizza Dominos agar tetap hangat. Menurut sekretaris pers Trump, Sarah Huckabee Sanders, mengatakan pemerintah perlu menyajikan menu baru.

Donald Trump Ambil Surat Cinta Kim Jong Un dari Gedung Putih

"Karena Demokrat menolak untuk bernegosiasi tentang keamanan perbatasan, banyak staf kediaman di Gedung Putih cuti. Sehingga presiden secara pribadi membayar makanan yang akan dihidangkan untuk acara ini dengan beberapa makanan cepat saji favorit semua orang," katanya.

Penggantian itu tampaknya tidak mengganggu Trump dan mungkin bahkan membuatnya senang. Sebelumnya Trump juga mengakui bahwa dirinya telah lama menyukai makanan cepat saji. 

5 Fakta Tewasnya Jenderal Qassem Soleimani, Iran Akan Balas Dendam?

"Saya suka semuanya. Semuanya bagus. Makanan Amerika yang enak," katanya kepada wartawan sebelum para pemain tiba. 

Sebagai germaphobia atau phobia kuman, yang mengaku dirinya sendiri bersih, Trump menyebut standar kesehatan di restoran cepat saji yang seragam membuatnya lebih percaya diri soal kebersihannya. Dia juga diketahui biasa memakannya beberapa kali setiap minggu.

Meski begitu, tindakan Trump menyuguhkan makanan cepat saji kepada para mahasiswa ternyata membuat sejumlah pengamat di media sosial merasa aneh. Tak ada pemain yang terlihat sangat tidak puas ketika kamera diarahkan ke mereka.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya