Di Kafe Ini, Jus Kurma Disajikan dengan Metode Sunah

Jus kurma di Cafe D-Energy
Sumber :
  • VIVA/Dani Randi

VIVA – Manisnya kurma memang paling cocok diolah menjadi minuman segar. Memiliki manis alami membuat kurma jadi salah satu bahan tambahan yang melezatkan apabila diolah menjadi jus atau minuman shake.

Game Ini 'Ajarkan' Pemilik Kafe Sejumlah Trik

Agar tetap enak dan lezat, pengolahan kurma jadi jus ini juga dinilai tidak sembarangan. Bahan yang digunakan harus benar-benar kurma pilihan. Dan bahan campurannya, tentunya yang berkualitas.

Misalnya di Cafe D-Energy di kompleks SPBU Lamsayeun, Aceh Besar, Aceh, pemilik kafe ini mengharuskan para baristanya untuk menyajikan jus kurma dengan metode sunah, yaitu jumlah kurma yang diblender harus ganjil.

Game Ini Bikin Penasaran, Ada Menu Rahasia dan Munculnya Caesar

Pemilik kafe, Nahrawi Noerdin meyakini dengan mengikuti metode sunah, kurma yang dikonsumsi bisa bermanfaat bagi tubuh. Ia menyebut, ada dasarnya yang mengharuskan dia pakai metode seperti itu.

"Kita pakai kurma metode sunah, yaitu kurma jumlahnya ganjil, kita ada dasarnya. Mungkin dari ganjil juga bisa positif untuk kesehatan," kata Nahrawi saat berbincang dengan VIVA, beberapa waktu lalu.

Mitsubishi Xpander Tabrak Kafe di Surabaya

Kurma yang dipakai untuk jus dipasok dari Jakarta. Nahrawi mengaku dalam sehari, dia bisa menghabiskan hingga 5 kilogram (kg) kurma pilihan. Di sini, memang terkenal akan lezatnya jus kurma. Apalagi, minuman tersebut menjadi yang paling laris di kafe ini.

Saat VIVA mencoba jus kurma, rasanya cukup mantap. Aroma buah kurmanya sangat terasa, teksturnya yang lembut juga membuat sari kurma terasa di lidah.

Penyajiannya juga cukup unik. Di ujung gelas, dipasang satu biji kurma utuh agar pelanggan bisa mencicipi jenis kurma yang digunakan untuk membuat jus tersebut.

Jus kurma di Cafe D-Energy

Sebelum sampai ke pelanggan, barista juga melakukan check and recheck terkait kurma yang sudah diblender. Mereka juga memastikan agar kulit kurma tidak masuk ke dalam gelas.

"Kurma kalau enggak benar penyajiannya bisa bikin batuk orang. Ini kan kulitnya waktu di-blend itu semuanya merata, jadi kita verifikasi enggak semua masuk," ujar Nahrawi.

Tak cuma segarnya jus kurma, saat menikmati jus kurma di kafe ini, pelanggan akan merasakan angin sepoi-sepoi dari penjuru arah. Selain itu, Anda juga bisa menikmati hamparan sawah milik warga, dengan latar belakang gunung Geurutee yang eksotik.

Tak heran jika aktris sekaligus desainer Zaskia Sungkar yang baru mendarat di Banda Aceh pekan lalu, langsung menuju tempat ini. Dia mencicipi jus kurma dengan aneka makanan tradisional lainnya di kafe tersebut.

Untuk satu gelas jus kurma di sini dibanderol dengan harga yang cukup bersahabat, hanya Rp21 ribu. Jus kurma ini tersedia setiap saat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya