Ini Restoran Terbaik di Dunia Tahun 2019

Restoran Mirazur di Prancis.
Sumber :
  • Instagram @restaurantmirazur

VIVA – Penghargaan kuliner bergengsi The World's 50 Best kembali digelar baru-baru ini di Marina Bay Sands, Singapura. Mereka menobatkan sebuah restoran dari Prancis sebagai yang terbaik di dunia tahun 2019.

Gaggan Kembali Dinobatkan Sebagai Restoran Terbaik di Asia

Restoran itu adalah Mirazur, sebuah restoran kasual di gunung yang menghadap ke French Riviera. Dalam penilaian The World’s 50 Best, dijelaskan bahwa restoran ini memiliki menu makanan yang sangat lezat. Semua menunya terinspirasi oleh laut, pegunungan dan hasil bumi yang ditanam di kebunnya.  

Restoran Kecil Ini Jadi yang Terbaik di Dunia, Apa Istimewanya?

Beberapa menu mereka antara lain bit yang diasinkan dengan garam dari kebun restoran dengan krim kaviar, telur segar dari ayam peliharaan restoran, belut asap dan hazelnut serta roti yang dibubuhi jahe.

Daftar 50 Restoran Terbaik Dunia 2018, Bagaimana Indonesia?

Tak hanya menu hidangannya, lokasi, suasana dan koki restoran yang berasal dari Argentina, Mauro Colagreco juga membuat Mirazur menjadi restoran terbaik di dunia tahun 2019.

Restoran ini diketahui memanjakan pengunjungnya dengan pemandangan indah. Yang mana saat makan, mereka akan ditemani dengan pemandangan indah French Riviera. Pengunjung pun diberi pilihan untuk menikmati menu makanan mereka di dalam di ruang atau di luar ruangan di teras yang lapang.

Berikut ini adalah daftar 50 Restoran Terbaik Dunia 2019 versi The World's 50 Best Restaurant, dikutip dari Delish, Jumat, 28 Juni 2019.

1. Mirazur (Menton, Prancis)
2. Noma (Copenhagen, Denmark) *Pendatang baru skor tertinggi*
3. Asador Etxebarri (Axpe, Spanyol)
4. Gaggan (Bangkok, Thailand) *Restoran terbaik di Asia*
5. Geranium (Copenhagen, Denmark)
6. Central (Lima, Peru) *Restoran terbaik in Amerika Selatan*
7. Mugaritz (San Sebastian, Spanyol)
8. Arpege (Paris, Prancis) *Restoran Alain Passard penerima Chef's Choice Award 2019*
9. Disfrutar (Barcelona, Spanyol) *Pendatang baru skor tertinggi tahun lalu*
10. Maido (Lima, Peru)
11. Den (Tokyo, Jepang) *Art of Hospitality Award*
12. Pujol (Mexico City, Meksiko) *Restoran terbaik di Amerika Utara*
13. White Rabbit (Moskow, Rusia)
14. Azurmendi (Larrabetzu, Spanyol) *Highest Climber Award*
15. Septime (Paris, Prancis)
16. Alain Ducasse au Plaza Athénée (Paris, Prancis)
17. Steirereck (Wina, Austria)
18. Odette (Singapura)
19. Twins Garden (Moskow, Rusia) *Pendatang baru*
20. Tickets (Barcelona, Spanyol)
21. Frantzén (Stockholm, Swedia)
22. Narisawa (Tokyo, Jepang)
23. Cosme (New York, AS)
24. Quintonil (Mexico City, Meksiko)
25. Alléno Paris au Pavillon Ledoyen (Paris, Prancis)
26. Boragó (Santiago, Chili)
27. The Clove Club (London, Inggris)
28. Blue Hill at Stone Barns (Pocantico Hills, New York)
29. Piazza Duomo (Alba, Italia)
30. Elkano (Getaria, Spanyol)
31. Le Calandre (Rubano, Italia)
32. Nerua (Bilbao, Spanyol)
33. Lyle's (London, Inggris)
34. Don Julio (Buenos Aires, Argentina)
35. Atelier Crenn (San Francisco, AS)
36. Le Bernardin (New York, AS)
37. Alinea (Chicago, AS)
38. Hiša Franko (Kobarid, Slovenia)
39. A Casa do Porco (São Paulo, Brasil)
40. Restaurant Tim Raue (Berlin, Jerman)
41. The Chairman (Hong Kong, China)
42. Belcanto (Lisbon, Portugal)
43. Hof van Cleve (Kruishoutem, Belgia)
44. Test Kitchen (Cape Town, Afrika Selatan) *Restoran terbaik di Afrika*
45. Sühring (Bangkok, Thailand)
46. De Librije (Zwolle, Belanda)
47. Benu (San Francisco)
48. Ultraviolet (Shanghai, China)
49. Leo (Bogotá, Colombia)
50. Schloss Schauenstein (Fürstenau, Swiss)

(ldp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya