Selfie Sempurna dengan Cermin Pintar

Demam foto selfie di berbagai penjuru dunia
Sumber :
  • REUTERS/Damir Sagolj

VIVAlife - Selfie saat ini memang menjadi tren. Hampir setiap orang tampil di depan kamera untuk mengabadikan pose terbaik. Dengan menggunakan ponsel pintar, foto selfie memang dapat dilakukan dengan mudah. 

Produk Lokal Mendunia! Bea Cukai Yogyakarta Bantu Ekspor Pakaian Jadi ke Jerman

DPD RI Desak Pemerintah Kaji Ulang Tapera, Tawarkan Beberapa Opsi

Namun, ada lagi cara yang paling praktis ketimbang smartphone, yaitu dengan menggunakan cermin.

Namanya iStrategyLabs, cermin yang dirancang khusus untuk SELFIE atau Self Enhancing Live Feed Image Engine ini akan bekerja dengan cara mendeteksi senyum selama dua detik, dan secara otomatis akan langsung memotret. 

Tingkatkan Kualitas SDM, Monash University Berikan Program Khusus bagi Mahasiswa S1

Setelah memotret, cermin "SELFIE" itu akan mempublikasikan foto tersebut di akun jejaring sosial Anda, lengkap dengan logo atau watermark yang sudah Anda rancang sebelumnya.

Pada dasarnya, perangkat ini adalah cermin dua arah yang akan menangkap foto selfie Anda dengan menggunakan bantuan sebuah Mac Mini, webcam, dan Arduino-controlled LED. 

Cermin pintar ini benar-benar membuat foto selfie menjadi praktis dan mudah. Bayangkan puluhan foto yang Anda ambil demi mencari satu foto selfie yang bagus. Apalagi, kamera depan pada smartphone bukanlah solusi terbaik. 

Gambar kabur, tidak fokus, hingga penempatan wajah yang tidak tepat hanyalah sedikit contoh kelemahan ber-selfie dengan smartphone. Dengan perangkat ini, Anda mendapatkan "fotobox" digital semi-portable tanpa perlu mengeluarkan uang tiap kali berfoto. (art)

Sutradara, Rudi Soedjarwo

Rudi Soedjarwo Ungkap Alasan Hadirnya Film Saat Menghadap Tuhan

Kehadiran film ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru serta menjadi refleksi bagi masyarakat dalam menangani berbagai isu sosial yang ada.

img_title
VIVA.co.id
30 Mei 2024