Camilan Sehat, Bisa Atasi Diabetes

Diabetes
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id -
Terungkap, Menu Makanan Para Juara Olimpiade
Keripik biasanya terbuat dari pisang, singkong ataupun bayam, namun keripik yang satu ini berbeda. Keripik yang diproduksi oleh Juarini warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Bantul, DIY, yang mengolah keripik dari buah pare yang biasanya untuk sayuran atau untuk membuat lotek.

Alasan Harus Makan Pisang Lebih Banyak

Rasa yang pait ternyata banyak disukai konsumen karena buah pare dipercaya punya kasiat pada kesehatan yang mengkonsumsi buah pare. Kasiat buah pare dapat menurunkan kadar gula dalam tubuh dan berbagai penyakit lainnya karena mengandung vitamin yang dibutuhkan tubuh manusia.
Makanan Sehat Ini Ternyata Tidak Aman Bagi Tubuh


Menurut Juari untuk  membuat keripik pare ini, harus dipilih pare yang punya kualitas baik dan segar. "Setelah itu pare dicuci dan kemudian dipotong-potong kecil. Guna menghilangkan rasa pahit pare direndam beberapa saat dengan air panas," katanya, Jumat 5 Juni 2015.


Selanjutnya pare diberi  bumbu berupa bawang putih dan garam sebelum dimasukkan ke adonan terigu dan telur. Adonan pare bersama terigu ini kemudian digoreng dan setelah itu dikemas dalam bungkus kecil kecil dan siap dijual.


"Untuk harga satu bungkus keripik pare Rp8 ribu," katanya.


Keripik pare biasanya dipasarkan ke beberapa toko dan pasar tradisional yang ada di Kabupaten Bantul. "Hingga saat ini banyak warga yang sering beli keripik pare, menurut mereka memang punya banyak manfaat," ujar dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya