Menyelami Cita Rasa Makanan dengan Food Pairing

Ilustrasi food pairing.
Sumber :
  • Pixabay/StockSnap

VIVA.co.id – Tidak hanya mengenyangkan, tentu Anda mengharapkan sajian yang terasa lezat di mulut saat bersantap. Mendapatkan sensasi bersantap maksimal tentu juga jadi keinginan tiap orang.

Gulai Ikan Semah, Kuliner Unik Kerinci Khusus Priyayi dan Bangsawan

Nah, hal tersebut bisa didapat dengan memasangkan makanan dan minuman yang tepat atau istilahnya food pairing. Misalnya, keju dan wine. Tapi konsep food pairing ini belum begitu familiar di banyak kalangan di Tanah Air.

Lantas, apa saja manfaat food pairing? Dijelaskan Celebrity Chef, Dea Annisa-Vialdo, food pairing bertujuan untuk memaksimalkan cita rasa makanan yang Anda santap. Tidak semua makanan dam minuman bisa menjadi pasangan yang cocok.

5 Kuliner Unik Khas Bandung, Cocok Buat Oleh-oleh

"Ada minuman yang dinikmati dengan makanan tertentu rasanya enggak enak. Kalau enggak cocok, meskipun makanan enak, rasanya akan jadi aneh," kata dia di Jakarta, Kamis, 14 September 2017.

Saat ini, menurutnya, bagi orang Indonesia, makanan disantap hanya untuk sekadar membuat perut kenyang dan memanjakan lidah. Belum pada tahap menikmati seluruh elemen yang ada dalam santapan.

Bentuknya Sih Lucu, Siapa Sangka Permen Jelly Ini Terpedas di Dunia

"Kalau menurut aku, di sini (Indonesia) mereka masih belum familiar dengan food pairing karena yang penting enak dan kenyang. Bisa jadi makanan yang enggak enak bukan karena masakannya, tetapi karena pasangannya, seperti minumannya kurang tepat," ujarnya.

Makanan Viral Rupai Rambut Halus

Netizen Soroti Makanan Viral Rupai Rambut Halus, Sebut Sop Bulu

Setiap negara memang memiliki kuliner mereka masing-masing. Memang, ada beberapa kuliner yang tidak bisa diterima semua orang. Nah, baru ini viral makanan mirip rambut

img_title
VIVA.co.id
31 Agustus 2023