Tips Pesan Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran

PT Kereta Api Indonesia
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA – Lebaran merupakan waktu yang dinantikan untuk berlibur dan berkumpul bersama keluarga. Perjalanan mudik dilakukan dengan berbagai transportasi baik pribadi maupun umum. 

KAI Tebar Diskon 20 Persen Tiket Kereta Api Jarak Jauh, Begini Cara Dapatnya

Bagi Anda yang berencana pulang kampung menggunakan transportasi kereta api gunakan tips dan trik memesan tiket kereta api untuk Lebaran ini dari Pegipegi, sebuah perusahaan online travel agent ini.

Dilansir dari siaran persnya, sesuai dengan jadwal yang dikeluarkan PT Kereta Api Indonesia, pemesanan tiket mudik Lebaran sudah bisa dipesan mulai 7 Maret 2018 untuk keberangkatan H-10 (05 Juni 2018). Berdasarkan data pemesanan tiket kereta api di Pegipegi tahun 2017, pemesanan tiket kereta api Lebaran paling favorit adalah pada H-3 dan H-1. Sebelum memesan tiket kereta sebaiknya tentukan tanggal keberangkatan atau kepulangan mudik, lalu cek kapan penjualan tiket tersebut akan dibuka.

Tiket KA untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2024 Sudah Bisa Dibeli, Catat Tanggalnya

Pastikan juga membeli tiket kereta di OTA, karena tahun ini PT. KAI tidak membuka vending machine tengah malam. Siapkan koneksi internet yang mumpuni untuk membeli tiket tengah malam, karena jadwal kereta diupdate pada pukul 00:01. Selain itu, siapkan metode pembayaran yang kategorinya pembayaran cepat seperti kartu kredit atau internet banking. 

"Kami memprediksikan berdasarkan data booking kereta Lebaran tahun lalu, periode mudik terfavorit tahun ini akan jatuh pada keberangkatan H-3 hingga H-1 (13-14 Juni 2018) yang bertepatan dengan jadwal cuti bersama dan H-7 Lebaran (8 Juni 2018) yang merupakan minggu terakhir sebelum cuti bersama,” kata Ryan Kartawidjaja, Deputy CEO Pegipegi. 

KAI Obral Harga Tiket Kereta Api Mulai Rp 150.000, Catat Rute Tujuannya

Pemudik melihat jadwal Kereta Api di Stasiun Senen

Ia menjelaskan, karena kereta api merupakan salah satu sarana transportasi mudik yang paling diminati, biasanya akan banyak yang berebut untuk mendapatkan tiketnya. Jika kehabisan tiket kereta api pada menit saat tiket dibuka, ia menyarankan untuk cek tiket kembali di satu jam berikutnya (01.00-02.00 WIB), dan pantau terus daftar pencarian tiket kereta api di Pegipegi. 

Karena bila ada batal atau telat melakukan pembayaran, kursi otomatis akan muncul atau tersedia kembali. Namun, jika tidak kebagian tiket reguler, maka bisa memesan tiket kereta api kelas priority dengan kisaran harga mulai dari Rp700 ribu hingga Rp900 ribu. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya