5 Lokasi Bergaya Kuno di Bangkok yang Asyik Dikunjungi

Bangkok, Thailand.
Sumber :
  • Pixabay/Daniel_Nebreda

VIVA – Grand Palace, Wat Pho, Wat Arun, Khaosan Road, menjadi tempat wajib untuk didatangi wisatawan yang berlibur ke Bangkok, Thailand. Saking terkenalnya, tempat-tempat tersebut selalu dipadati oleh pelancong. 

Pemandu Wisata Viral Sebut Nama Asli Kota Ini, Netizen Beri Pujian

Selain objek wisata mainstream, sejumlah lokasi bergaya kuno ini pun tak kalah memesona, seperti dilansir The Guardian.

David Beckham Temple

5 Negara Paling Murah Dikunjungi, Nomor 5 Jangan Takut Kehabisan Uang!

Tidak seperti kuil lain yang ada di Bangkok, dengan dominasi warna putih, emas, serta patung Budha, Wat Priwat, sebuah komplek kuil yang terletak di sisi tenggara kota Bangkok ini memberi pemandangan berbeda. 

Hiasan berbentuk emoji panda, Wonder Woman, Pikachu, karakter Disney, David Beckham, serta Obama menyatu dengan mosaik tradisional menutupi dinding dan langit-langit. 

7 Fakta Tangmo Nida, Artis Thailand Meninggal Secara Misterius

Lokasi : 734 Rama III

Pusat jajanan pinggir jalan

Ada area dinamakan Phraeng Bhuthorn Road, rumah dari makanan-makanan pinggir jalan yang legendaris. Jika hobi berburu makanan, tempat ini jadi salah satu rekomendasinya. 

Jika Anda termasuk yang berani mencoba, cicipi samong moo Thai tham, yaitu semangkuk kuah babi dengan kulit ikan renyah, hingga coconut ice cream yang terkenal di Nuttaporn. Tempat itu merupakan yang terbaik untuk menemukan hidangan penutup klasik Thailand.

Fab 40s

Mencari makanan halal di sini tempatnya. Memasuki restoran muslim ini terasa masuk ke lorong waktu. Interior restoran di distrik multikultural Bang Rak ini tidak berubah sedikitpun sejak pertama kali dibuka tahun 1940-an. Dinding warna biru, bangku kayu, serta foto keluarga yang mulai memudar terlihat di sana. 

Alasan orang datang ke tempat ini bukan hanya karena nuansa kuno yang membuat rindu, tapi juga kelezatan makanannya. Jangan lewatkan roti mataba atau sup hang wua, sup buntut dengan nasi. Jika datang di hari Senin atau Jumat, mereka memiliki hidangan istimewa, khao mok phae, boryani dengan isi daging kambing dan nasi oranye. 

Lokasi : 1354-56 Charoen Krung Rd. 

Unique Chinese Mansion

Sol Heng Tai Mansion merupakan rumah tradisional China terakhir yang tersisa di kota. Dibangun oleh keluarga Hokkien 200 tahun lalu, struktur bangunan terdiri dari empat sayap, semua dengan gaya Hokkien. Meski sudah lewat delapan generasi, tempat ini masih berfungsi sebagai kediaman keluarga. 

Lokasi : 282 Soi Wanit 2, Khwaeng Talat Noi

Classic Neighbourhood cafe

Dibuka tahun 1953, jangan harap menemukan tempat berwarna chic di Kope Hya Tai Kee. Meja yang digunakan pun terbuat dari marmer. Tapi bagi si pecinta benda-benda kuno atau jadul, tempat ini juaranya. Kotak teh kuno, foto hitam putih pemiliknya, adalah sedikit dari banyak hal klasik yang bisa ditemui di sini. Meski kuno, mereka juga memiliki menu sarapan sederhana ala Amerika.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya