Awas, Selfie di Pantai Ini Bisa Kena Hukuman Mati

Ilustrasi pasangan selfie
Sumber :
  • Pexels

VIVA – Saat berlibur, umumnya orang akan mengambil foto pemandangan dari berbagai destinasi yang ia kunjungi. Tapi sebaiknya Anda berhati-hati saat berfoto di pantai Mai Khao Thailand, karena kini ada larangan, siapa saja yang mengambil foto di pantai tersebut bisa dikenakan hukuman mati.

Merinding, Beredar Gambar yang Diduga Penampakan Seorang Youtuber Cantik Swafoto dengan Setan

Kini Pemerintah setempat melarang keras wisatawan mengambil foto di area sekitar. Pasalnya area wisata pantai itu berdekatan dengan bandara tersibuk di negara itu yaitu Bandara International Phuket (BIP).

Seperti yang banyak diketahui, BIP terkenal dengan julukan Unseen Phuket. Dilansir laman New York Post, para turis tertarik untuk mengabadikan pesawat yang terbang sangat rendah.

Profil Ghozali Everyday, Miliarder Anyar Penjual Foto Selfie

Bangkok Post juga menulis bahwa pihak berwenang khawatir karena pantai itu semakin populer. Mereka juga sedang mengembangkan zona keselamatan baru di dekat landasan yang akan melarang orang masuk. Pihak berwenang khawatir masuknya orang-orang di pantai bisa menimbulkan gangguan bagi para pilot.

Kepala bandara Wichit Kaeothaithiam mengatakan, Pemerintah harus membuat aturan yang lebih ketat seperti diisyaratkan oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional. Pelanggar aturan itu harus dikenakan hukuman berdasarkan Undang-Undang Navigasi Udara.

Jual Foto Selfie NFT, Ghozali Everyday Ungkap Raup Rp1,7 M

Para pelanggar diduga akan menghadapi hukuman berat, seperti denda Rp18 juta atau hukuman penjara hingga 20 tahun. "Hukuman maksimum adalah hukuman mati," katanya.

Hal tersebut juga bukan hanya terjadi di Bangkok.  Pantai Maho di pulau Saint Martin di Karibia telah menderita kematian dan kritik atas para wisatawan yang ingin mendapatkan foto pesawat jarak dekat.

Seorang wanita 57 tahun yang berlibur di Saint Martin terbunuh setelah ledakan dari jet di dekatnya menjatuhkannya ke tanah. Otoritas mengatakan wanita itu telah memegang pagar yang memisahkan pantai dari bandara ketika angin yang dihasilkan oleh mesin jet menghantam punggungnya. (ldp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya