4 Lokasi Favorit Foto Prewedding di Selatan Yogyakarta

Prewed di Yogyakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/Daru Waskita (Yogyakarta)

VIVA.co.id –Sejumlah pantai di Kawasan Selatan Yogyakarta merupakan tempat favorit bagi wisatawan untuk libur akhir pekan. Keindahan alam di Pantai Selatan Yogyakarta juga dimanfaatkan para calon pengantin untuk melakukan foto atau pengambilan video prewedding (prewed).

Keren-keren! 5 Tempat Wisata Ini Bisa Diakses dari HeHa Ocean View

Sejumlah titik menjadi lokasi favorit untuk pengambilan gambar atau video prewedding seperti di Jalur Jalan Lintas Jawa (JJLS) yang terletak sepanjang pantai Baru hingga Pantai Samas, jalan tembus Pantai Parangkusumo hingga Pantai Depok dan yang favorit adalah landasan pacu pesawat di Pantai Depok yang dikelola oleh Lanud Adisutjipto Yogyakarta bekerja sama dengan Karang Taruna Dusun Depok.

"Untuk pengambilan gambar lokasi yang paling banyak dipilih calon pengantin di sepanjang landasan pacu udara," ujar Riyadi, pengurus Karang taruna, Dusun Depok, Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, Sabtu 25 Februari 2017.

Tak Ada Habisnya, Ini 30 Destinasi Wisata Jogjakarta yang Bikin Rindu

Pengambilan foto atau gambar prewedding katanya lebih melihat kondisi cuaca dan ramai tidak tempat lokasi yang akan digunakan untuk pengambilan foto atau gambar.

"Di landasan pacu udara Pantai Depok jika ramai juga susah untuk ambil foto atau video sehingga calon pengantin memilih waktu pagi hari dan bukan hari libur agar lebih leluasa dalam pengambilan foto atau video,” ujarnya.

Wisata Bak Negeri Dongeng di Seribu Batu Songgo Langit

Sementara di lokasi jalan tembus Pantai Parangkusumo hingga Depok tak hanya untuk pengambilan foto atau video prewedding, namun juga untuk pengambilan gambar untuk film.

"Memang lokasi kalau siang bagus kalau malam cocok untuk pengambilan film dengan tema horor," katanya.

Di sepanjang jalan tembus Pantai Parangkusumo Depok, juga terdapat pantai yang sering untuk foto atau pengambilan video prewedding. Seperti di gumuk pasar Parangkusumo yang dahulu juga untuk tempat pengambilan gambar film AADC 2. Selain itu, masih ada pantai Pelangi yang terdapat cemara seribu (cemara sewu) yang juga tempat favorit untuk foto dan pengambilan video prewedding.

"Minimal ada empat titik yang menjadi tempat favorit pengambilan foto dan video prewedding," kata Ohang, pengurus Karang taruna Dusun Depok yang lainnya.

Joko dan Rini salah satu calon pengantin yang mengambil foto prewedding di landasan pacu pesawat Pantai Depok mengaku memilih tempat tersebut karena tempatnya cukup bagus dan pemandangannya cukup indah.

"Di selatan ada laut, di sisi utara ada pohon cemara di sisi timur ada tebing pegunungan seribu," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya