Mafia Hukum di KPK

Ketua KPK Jamin Institusinya Bebas Mafia

VIVAnews - Ketua Pelaksana Tugas (Plt) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tumpak Hatorangan Panggabean menjamin di institusi KPK bersih dari makelar kasus (markus) dan praktik mafia hukum.

"Markus itu tidak ada di KPK, yang ada orang luar mengatasnamakan pegawai KPK," kata Tumpak saat dihubungi wartawan, Jakarta, Kamis, 14 Januari 2010.

Kemarin, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD melaporkan dugaan mafia hukum di KPK dalam pertemuan dengan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Mafia Hukum. Mahfud mengakui memiliki data yang terdiri dari nama, tempat transaksi, kuitansi, tanda terima, alamat, dan anak siapa terkait dugaan tersebut.

Tumpak terus menegaskan bahwa praktik mafia hukum dilakukan pihak luar KPK. Namun Tumpak menyatakan akan mencari kaitan antara penyidik dengan pihak yang dilaporkan Mahfud. "Sampai saat ini kita belum menemukan hal itu, belum menemukan adanya hubungan antara markus dengan penyelidik," ujar dia.

Tumpak juga menyatakan KPK sedang menyelidiki aduan Mahfud tersebut. "Kami minta orangĀ  yang memberi uang itu (korban markus) terbuka menyebut siapa yang mengaku-aku pegawai KPK," kata Tumpak.

Ekonomi Dunia Bergejolak, BI Buka-bukaan Hasil Stess Test Terbaru Sektor Perbankan
Kantor Wali Nagari Singguliang Lubuak Aluan, Padang Pariaman, disegel warga

Heboh Wali Nagari di Sumbar Digerebek Warga Mesum dengan Sesama Jenis, Kantor Disegel

Kantor Wali Nagari Singguliang Lubuak Aluang Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman disegel oleh warga setempat, Kades dituduh hubungan sejenis

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024