"Nama Bayinya Siapa?"

VIVAnews - Membolak-balik halaman buku berisi nama-nama bayi sudah puluhan kali dilakukan. Bahkan, mengunjungi situs-situs nama bayi di internet, dan mengikuti milis mengupas segala hal tentang nama bayi juga sudah dilakoni untuk mendapatkan inspirasi nama indah buat calon buah hati.

Sukses Jalani Misi Kemanusiaan di Gaza, 27 Prajurit Pemberani Dapat Penghargaan dari Panglima TNI

Meski cukup memusingkan, namun hal itu menjadi ‘ritual’ yang mengasyikkan bagi para orang tua selama menunggu kehadiran si kecil. Simak acuan untuk nama buah hati di bawah ini. Siapa tahu bisa jadi inspirasi buat bayi Anda.

Unik dan penuh arti.
Pertimbangan memilih nama yang lain dari pada yang lain, kini banyak dipakai para orang tua. Mereka tak ingin memberikan nama yang biasa dan terkesan umum. Nama-nama anak yang unik dan beda dari yang lain itu, juga membawa cerita tersendiri yang tak kalah menarik. Meski lafalnya sulit diucapkan, selama nama tersebut belum banyak yang memakai, Misalnya, Galadriel, yang artinya gadis yang dimahkotai rangkaian bunga bercahaya. Atau, Bezaleel, yang memiliki arti dalam lindungan Tuhan.

PO Bus Rosalia Indah Pernah Viral dan Kena Rujak Netizen karena Kasus Ini

Nama Muslim Populer
Nama-nama muslim saat ini juga terlihat banyak bermunculan, khususnya di keluarga-keluarga muslim. Saat ini, memang kecenderungannya, para orang tua muslim memilih nama-nama muslim. menyadari pentingnya nama sebagai doa bagi si anak di sepanjang umurnya. Antara lain, Ezzuden (dari bahasa Arab ezzudin) memiliki arti keutamaan agama. Atau, Fairuz, artinya yang Indah, dan Khairiah berarti kebajikan.

Bahasa Sansekerta
Nama dari bahasa Sansekerja juga sedang digandrungi. Biasanya, orang tua yang berasal dari Jawa Tengah banyak yang mencari nama dari bahasa kuno ini. Selain unik, nama dari Bahasa Sansekerta juga indah. Misalnya, Belani Tyang Alithandoko, yang artinya membela orang kecil. Atau, Kirani yang artinya seberkas cahaya. 

13 Tahun Punya Mobil, Suami Ini Andalkan Sang Istri Ketika Kesulitan Parkir di Rumah

Sesuai bulan kelahiran
Orang tua zaman dulu menggunakan bulan kelahiran, contohnya, nama Agus untuk anak yang lahir di bulan Agustus dan Yuli untuk anak yang lahir di bulan Juli. Atau ada juga yang menggunakan urutan kelahiran seperti nama Dwi untuk anak kedua dan Tri untuk anak ketiga. Namun saat ini cara seperti itu sangat jarang digunakan. Kalaupun masih, nama yang dipilih pun biasanya lebih kreatif. Misalnya, Novema untuk anak yang bulan kelahirannya November. Atau, Desire bagi anaknya yang lahir bulan Desember.

Coba cari inspirasi di sini!
Situs :
http://www.babynames.com
http://www.namestobe.com
http://namabayi1000.blogspot.com/
http://www.infobunda.com/pages/idenama/index.php?orderby=alpha
http://www.babynamebox.com/christian-baby-names.html
www.kafebalita.com/content/articles/topic/nama-bayi

Buku :
- Cool Names for Babies. Pengarang: Pamela Redmond Satran dan Linda Rosenkrantz
- Nama-Nama Bayi Terbaik di Dunia. Pengarang: Y. Edy Smith dan Elizabeth Nassa
- Very Best Baby Name Book. Pengarang: Bruce Lansky
- Ensiklopedia Nama Islam Untuk Sang Buah Hati. Pengarang : M. Rafi Syahid Putra
- 35.000 Nama-Nama Bayi. Pengarang : Bruce Lansky
- Nama-Nama Islam Indah dan Mudah. Pengarang : Abdul Aziz Salim Basyarahil.
- Kamus Nama-Nama Indah Bayi Nasrani. Pengarang : Pantas Pasaribu
- Nama-Nama Kristiani Untuk Putra-Putri Anda. Pengarang : Elen Aristiana
- The Name Book. Pengarang : Dorothy Astoria
- Nama-Nama Indah Untuk Anak. Dari bahasa  Sanksekerta, Pengarang : Purwadi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya