Moenchengladbach Sukses Geser Munich

Mike Hanke
Sumber :
  • REUTERS/Ina Fassbender

VIVAnews - Borussia Moenchengladbach untuk sementara menduduki puncak klasemen Bundesliga sekaligus menggeser Bayern Munich ke posisi kedua setelah berhasil menaklukkan FC Cologne, 3-0 dalam lanjutan Bundesliga, Jumat, 25 November 2011.

Kendala Besar Bayern Perpanjang Kontrak Lewandowski

Tiga gol Moenchengladbach dicetak oleh Mike Hanke yang mencetak dua gol pada menit ke-20 dan 47. Sedangkan satu gol lagi dicetak oleh Juan Arango pada menit ke-30.

Moenchengladbach menduduki puncak klasemen sementara Bundesliga dengan raihan 29 poin dari 14 laga yang dijalaninya. Selisih satu poin dari Munich yang tergeser ke posisi kedua. Namun Munich masih memiliki satu laga tersisa.

FC Hollywood dipastikan akan berupaya masksimal untuk kembali memimpin klasemen dengan memetik poin penuh saat menghadapi Mainz 05 dalam lanjutan Bundesliga, Minggu, 27 November 2011.

Pertengahan pekan ini, Munich sukses meraih kemenangan atas Villarreal, 3-1 sekaligus memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions. Hasil laga ini akan menjadi motivasi tambahan Munich dalam menghadapi Mainz 05.

Untuk meraih juara Bundesliga musim ini, Munich memang harus menampilkan permainan terbaik dan harus segera kembali ke jalur kemenangan di Bundesliga. Pasalnya, Munich hanya mampu memetik satu poin dari dua pertandingan terakhir mereka di kompetisi domestik.

Pelatih Hoffenheim Julian Nagelsmann

Tekad 'Mourinho Mini' Depak Bayern Munich dari Puncak

Kesuksesan di usia muda, membuatnya dibandingkan dengan Mourinho.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016