Munich Gulung Tim Promosi Bundesliga

Arjen Robben mencekik Thomas Mueller
Sumber :
  • youtube.com

VIVAbola -  Bayern Munich memulai kompetisi Bundesliga musim 2012/2013 dengan hasil maksimal. Tandang ke markas klub promosi Greuther Fuerth, FC Hollywood berhasil menang telak 0-3.

Tekad 'Mourinho Mini' Depak Bayern Munich dari Puncak

Kemenangan ini sekaligus menjawab tantangan Borussia Dortmund yang sehari sebelumnya berhasil menang tipis 2-1 dari Werder Bremen. Dortmund dan Munich memang menjadi dua kandidat terkuat musim ini.

Bertanding di Trolli Arena, Sabtu 25 Agustus 2012, sempat mendapat perlawanan sengit dari tuan rumah. Terbukti, tim besutan Jupp Heynckes harus menunggu hingga menit 43 untuk dapat menjebol gawang Greuther lewat gol Thomas Mueller.

Kendala Besar Bayern Perpanjang Kontrak Lewandowski

Setelah skor 0-1 bertahan hingga turun minum, Munich akhirnya mampu menggandakan keunggulan di menit 58 lewat striker anyarnya, Mario Mandzukic. Munich sementara unggul 0-2 dari tim besutan Michael Büskens.

Dan pesta kemenangan FC Hollywood akhirnya ditutup lewat gol Arjen Robben di menit 78 sekaligus memaksa laga berakhir dengan skor 0-3.

Bayern Siap 'Gelar Karpet Merah' untuk Schweinsteiger

Dengan hasil ini sementara Munich memuncaki klasemen Bundesliga meski menuai poin sama 3 dengan Fortuna Düsseldorf, Borussia Dortmund, Borussia M’gladbach, FC Nürnberg yang juga meraih kemenangan di laga perdana.

Susunan Pemain

Greuther Furth: Max Gruen, Mergim Mavraj, Thomas Kleine, Heinrich Schmidtgal, Bernd Nehrig, Edgar Prib, Stephan Fuerstner, Sercan Sararer, Felix Klaus, Djiby Baye Fall (Ilir Azemi 62), Sebastian Tyrala (Zoltan Stieber 69)

Bayern Munich: Manuel Neuer, Dante, Jerome Boateng, Holger Badstuber, Philipp Lahm, Toni Kroos (Anatoliy Tymoschuk 88), Luis Gustavo Dias, Xherdan Shaqiri (Bastian Schweinsteige 72), Arjen Robben, Mario Mandzukic, Thomas Mueller (Claudio Pizarro 81)

Hasil Bundesliga Sabtu 25 Agustus 2012:

Augsburg    0 - 2    Fortuna Dusseldorf
Freiburg    1 - 1    Mainz
Greuther Furth    0 - 3    Bayern Munich
Hamburger SV    0 - 1    Nurnberg
Monchengladbach    2 - 1    Hoffenheim

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya