Hamburg Sukses Pulangkan Van der Vaart

Rafael van der Vaart saat masih membela Tottenham Hotspur.
Sumber :
  • Zimbio

VIVAbola - Klub Bundesliga, Hamburg SV akhirnya kembali memulangkan bekas pemainnya Rafael Van der Vaart ke Imtech Arena. Sebelum berpetualang bersama Real Madrid dan Tottenham Hotspur, Van der Vaart pernah menjadi bintang Hamburg.

Dilansir Soccerway, kepastian kembalinya Van der Vaart ini diperoleh setelah pemain timnas Belanda ini menyelesaikan tes medis hari ini. Di Hamburg, Van der Vaart meneken kontrak berdurasi 3 tahun. Sebelumnya, sang agen Roberto Geerlings juga telah membocorkan kepindahan Van der Vaart ke Hamburg.

Van der Vaart memperkuat Hamburg SV dari 2005-2008. Selama itu, ia telah mempersembahkan Piala Intertoto pada 2005 dan 2007. Pada 2008, ia diboyong Real Madrid. Sayang karirnya tak begitu gemilang sehingga dilepas Madrid.

5 Klub Kurang Terkenal yang Pernah Juara Liga Champions

Pada 2010, gelandang 29 tahun ini akhirnya hijrah ke Tottenham Hotspur. Musim lalu, mantan gelandang Ajax Amsterdam ini menjadi salah satu pemain andalan Tottenham Hotspur menyodok papan atas Premier League di bawah Harry Redknapp.

Bersama Spurs, ia telah tampil di 77 pertandingan di segala kompetisi dengan koleksi 28 gol.

Bayern Pesta 5 Gol di Laga Pembuka Bundesliga
Pertandingan Hamburg SV vs Bayern Munich

2 Gol Lewandowski Antar Bayern Permalukan Hamburg

Bomber Bayern sudah mencetak 17 gol dalam 17 pertandingan.

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2016