Dortmund Sukses Pulangkan Nuri Sahin

Pemain Real Madrid, Nuri Sahin
Sumber :
  • i4u.com

VIVAbola - Borussia Dortmund sukses memulangkan Nuri Sahin ke Signal-Iduna Park meski hanya berstatus pemain pinjaman. Sejak meninggalkan Bundesliga Jerman pada 2011, gelandang asal Turki ini harus berpindah-pindah klub.

Cedera panjang mengawali karir Nuri Sahin bersama Real Madrid. Setelah pulih, ia juga tak kunjung mendapat tempat di skuad Jose Mourinho. Akhirnya, Nuri Sahin dipinjamkan Madrid ke Liverpool. Nasib serupa dialami Nuri Sahin di Anfield.
 
Bersama The Reds, Sahin juga tak mendapat tempat dalam skema Brendan Rodgers. Sadar punya potensi bagus di Bundesliga, Dortmund langsung memulangkan Sahin dengan status pemain pinjaman selama 18 bulan.

Kembalinya gelandang 24 tahun ini juga telah diumumkan Dortmund. "Dia (Sahin) kembali!. Selamat kembali ke rumah Nuri Sahin!" tulis pernyataan klub di akun twitternya.

Sebelumnya, direktur klub, Hans-Joachim Watzke memang telah membeberkan rencananya untuk memulangkan Nuri Sahin. "Kami telah meminta kepada Real Madrid untuk membawa kembali Nuri Sahin dengan status pinjaman selama 18 bulan. Tak diragukan jika dia ingin kembali bermain di sini," kata Watzke.

Sahin sendiri sangat berambisi kembali membantu Dortmund menenangi Bundesliga musim ini. "Saya ingin membantu tim. Saya masih mampu bermain sepakbola. Saya pemain yang lebih baik sekarang meski saya jarang bermain," kata Sahin.

Goetze Balik ke Dortmund, Belum Dimaafkan Fans?
Henrikh Mkhitaryan

Datangkan Mkhitaryan, MU dan Dortmund Berselisih?

Mourinho punya hubungan baik dengan CEO Dortmund, Hans Joachim-Watzke.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016