Kuyt: 1 Gol Cukup, Yang Penting Menang

Pemain Liverpool merayakan gol Dirk Kuyt (bawah)
Sumber :
  • AP Photo/Tim Hales

VIVAnews - Dirk Kuyt jadi pahlawan Liverpool saat meladeni Sparta Praha di leg kedua babak 32 besar Europa League, Kamis 24 Februari 2011 (Jumat dini hari WIB). Dia mencetak gol tunggal di menit 86 sekaligus memastikan satu tiket ke fase 16 besar.

Kuyt mengaku cukup puas dengan skor tipis ini. Yang penting, kata Kuyt, timnya bisa meraih kemenangan yang dibutuhkan."Butuh waktu buat kami mencetak gol, tapi 1-0 sudah cukup untuk lolos dan kami cukup puas akannya," kata Kuyt dikutip dari Sporting Life selepas pertandingan yang berlangsung di Anfield itu.

"Ini pertandingan yang sulit dan harusnya sudah bisa kami selesaikan dari awal. Tapi yang penting kami bisa menang."

Peran Kuyt dalam laga ini makin menguatkan perpanjangan kontraknya. Sebab, kini dijanjikan akan ada penandatangan kontrak baru dalam satu atau dua pekan ke depan.

Selain mendapat 'hadiah' dari klub, penampilan Kuyt cs juga mendapat pujian dari manajer Kenny Dalglish. Pasukan The Reds, kata Dalglish, menunjukkan determinasi dan usaha yang berujung pada hasil memuaskan.

"Saya rasa kami layak menerima hasil ini. Kami menciptakan banyak peluang dan gagal menghasilkan (gol). Tapi anak-anak (Liverpool) layak mendapat pujian," kata Dalglish.

Selanjutnya di babak 16 besar, Liverpool akan menghadapi pemenang pertandingan Lech Pozna? kontra Braga.

Prediksi Liga Europa: AS Roma vs AC Milan
Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino

Pemain Chelsea Rebutan Penalti, Mauricio Pochettino: Ini Seperti Anak Kecil Memalukan

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino mengkritik sejumlah pemainnya usai rebutan penalti saat menghadapi Everton.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024