Carragher Selamat Dari Ancaman Geger Otak

Jamie Carragher, legenda Liverpool.
Sumber :
  • flicker.com

VIVAnews - Pemain Liverpool Jamie Carragher sudah nampak segar selepas pertandingan melawan Arsenal dalam lanjutan Premier League, Minggu 17 April 2011 (Senin dini hari WIB). Padahal, di laga itu Carra -sapaannya- terlibat insiden mengerikan ketika wajahnya menghantam kepala John Flanagan.

Tadinya dikhawatirkan Carra bakal menderita geger otak. Tapi ternyata Carra sudah bisa pulang ke rumah dalam kondisi baik-baik saja. Satu-satunya 'cedera' hanyalah dia tidak bisa begitu ingat apa yang terjadi.

"Saya baik-baik saya, Anda pasti lebih tahu dari saya karena saya tidak terlalu melihat kejadian itu," kata Carra seperti dilansir Goal.

"Saat di rumah, saya lihat lagi kejadian itu di TV. Tapi saya baik-baik saja, hanya tidak bisa terlalu mengingat kejadian itu," ujarnya lagi.

Carra terlibat insiden dengan Flanagan di menit 55 dan harus ditarik keluar lapangan di menit 63. Bantuan medis pada Carra juga membuat pertandingan diberi masa perpanjangan waktu selama delapan menit. Tak disangka, hal ini malah berbuah manis buat The The Reds.

Pasalnya, di menit akhir The Reds malah mendapat hadiah penalti dan makin memperpanjang durasi pertandingan. Penalti bisa dicetak Dirk Kuyt di menit 102 sekaligus mencegah kekalahan Liverpool."Dia salah satu pengambil penalti terbaik yang pernah saya lihat," kata Carra soal Kuyt.

Terpopuler: Alasan Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On, Calon Kiper Timnas Indonesia Sabet Scudetto
Foto: Istimewa

Cerita Perjuangan TikTokers Sasya Livisya, Sering Dapat Hate Comment karena Penampilannya

Setelah melalui berbagai proses yang panjang, Sasya Livisya menyampaikan pentingnya hate comment dalam setiap konten yang diposting di sosial media.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024