Jadi Legenda di Real Madrid, Sergio Ramos Masih Belum Puas

Bek Real Madrid, Sergio Ramos
Sumber :
  • REUTERS/Heino Kalis
VIVAbola - Bek Real Madrid, Sergio Ramos, baru saja merayakan 10 tahun kiprahnya sebagai pemain profesional pada 29 Januari 2014 lalu, saat Real Madrid menekuk Espanyol di ajang Copa Del Rey. Hanya dalam jangka waktu itu, ternyata Ramos sudah mencatatkan diri sebagai salah satu legenda di Madrid.
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ramos bergabung dengan Madrid pada bursa transfer musim panas 2005 silam. Dia dibeli dari Sevilla dengan harga 27 juta euro. Saat itu, Ramos mencatatkan diri sebagai pemain muda termahal asal Spanyol.
Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Selama 9 tahun, Ramos sudah mencetak 574 penampilan bersama Madrid. Ini adalah torehan yang luar biasa bagi seorang pemain di Spanyol. Pasalnya, saat ini Ramos masih berusia 27 tahun. Sangat jarang seorang pesepakbola profesional bisa meraih prestasi tersebut.
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia

Selain menorehkan catatan manis bersama Madrid, pria berpostur 1,83 meter itu juga sudah mencetak rekor bersama timnas Spanyol. Setahun lalu, Ramos sudah mengenyam 100 kali penampilan di timnas. Dan Ramos memiliki kans besar untuk membela timnas Spanyol di Piala Dunia sebanyak 3 kali berturut-turut.

Bersama La Furia Roja, Ramos sudah mempersembahkan satu trofi Piala Dunia dan dua Piala Eropa. Sedangkan untuk klub, Ramos sukses memberikan tiga titel La Liga, dua Piala Super Spanyol, dan satu gelar Copa Del Rey.

"Tapi, saya tidak puas karena belum meraih gelar Liga Champions. Itu adalah pencapaian saya yang belum bisa diraih. Terobsesi untuk meraihnya? Saya rasa akan menjadi sebuah kesalahan. Madrid sedang berada dalam jalur yang benar untuk mendapatkan gelar Liga Champions. Jangan sampai dirusak karena obsesi semata," kata Ramos seperti dilansir Marca.

"Dalam beberapa edisi Liga Champions, kami selalu tidak beruntung. Selalu gagal ketika bersaing dengan para rival. Peluang memenangkan Liga Champions sekarang terbuka lebar jika melihat pemain-pemain yang ada sekarang," sambung dia.

Mau baca berita menarik lainnya? Klik saja tautan ini.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya