Bikin Geger, Foto Citra Satelit Buktikan China dan India Bakal Perang

VIVA Militer: Empat jet tempur Angkatan Udara Tentara Pembebasan Rakyat China
Sumber :
  • Twitter/@sbreakintl

VIVA – Sebuah foto citra satelit menunjukkan aktivitas personel militer China dan India, di sepanjang Garis Kontrol Aktual (LAC) yang memisahkan kedua negara. Foto ini kian menegaskan bahwa kedua negara kemungkinan besar bakal melakukan pertempuran di wilayah tersebut.

Ternyata Ada Deretan negara Sekutu Iran yang Bentuknya Bukan Negara

Sebuah akun Twitter milik Shadow Break Intl. mengunggah dua buah foto citra satelit. Dalam foto itu terlihat bahwa baik militer China dan India sama-sama meningkatkan aktivitasnya. Pasukan China dan India melakukan penggalian parit pertahanan hingga membangun tenda-tenda di dekat Danau Pangong dan Lembah Galwan.

Di kubu China, foto-foto memperlihatkan pemindahan sejumlah kendaraat berat milik Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) ke Pangkalan Ngari Gunsa, yang berada sangat dekat dengan posisi militer India.

Sejarah Tercipta Thomas Cup dan Uber Cup, Sempat Tertunda Gegara Perang Dunia II

Empat jet tempur Angkatan Udara Tentara Pembebeasan Rakyat China (PLAF) tampak parkir di Pangkalan Ngari Gunsa. Keempat jet tempur itu disinyalir adalah Shenyang J-11 dan Shenyang J-16.

Ketegangan antara China dan India memanas dalam sebulan terakhir. Sejumlah insiden baku tembak dalam perang kecil terjadi di wilayah Perbatasan semisal Laddakh, dan Sikkim.

Kemungkinan yang Bakal Terjadi Kalau Indonesia tak Dijajah

Pada 11 Mei lalu, pasukan Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) dan pasukan Angkatan Bersenjata India (BTS) terlibat baku tembak di Sikkim. Menurut laporan Reuters tujuh orang tentara LNA terluka, sementara dari pihak BTS ada empat personelnya yang terluka. Satu unit kendaraan militer India juga disebut rusak akibat konfrontasi senjata itu.

Sementara itu, Hindustan Times sempat melaporkan pemerintah China lewat Kedutaan Besar di New Delhi secara mendadak membuka pendaftaran evakuasi warga negaranya. Ini adalah salah satu bukti lainnya dari kemungkinan perang antara China dan India.

ular  kuno

Geger Penemuan Fosil Ular Lebihi Ukuran T-rex, Begini Bentuknya

Ahli paleontologi di Gujarat, India, baru-baru ini menemukan fosil ular terbesar yang pernah ada di dunia. Ular ini, yang dinamakan Vasuki Indicus, dianggap sebagai lanka

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024