Intip Militer Rusia, 2 Pesawat Intelijen Amerika Kabur Dikejar Sukhoi

VIVA Militer: Pesawat Boeing RC-135 W milik Angkatan Udara Amerika (USAF).
Sumber :

VIVA –  Militer Rusia dan Amerika Serikat kembali terlibat ketegangan di langit Laut Hitam.

Kota Ini Sahkan Undang-undang yang Izinkan Guru Bawa Senjata Api ke Sekolah

Pemicunya, Amerika nekat memata-matai latihan perang yang sedang digelar Angkatan Laut Rusia di perairan itu.

Malah, berdasarkan informasi yang dihimpun VIVA Militer, Jumat 31 Juli 2020, Amerika nekat mengerahkan dua pesawat intelijen sekaligus ke Laut Hitam.

Abu Ubaida Bongkar Fakta Kegagalan Israel di Hari ke-200 Pembantaian Gaza

Dua pesawat itu masing-masing pesawat pembom Boeing P-8A Poseidon milik Angkatan Laut Amerika (USNAVY) dan Pesawat Boeing RC-135 W milik Angkatan Udara Amerika (USAF).

Kehadiran kedua pesawat Amerika itu terdeteksi radar keamanan Rusia. Kedua pesawat mengudara secara bersamaan dengan jarak yang tak begitu berjauhan.

Kembali Setelah 10 Tahun Tinggalkan Kostrad, Mas Bangun Melesat Naik Pangkat Jadi Mayjen TNI

VIVA Militer: Dua pesawat intelijen Amerika dikejar Sukhoi.

Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan, pihaknya terpaksa mengerahkan jet tempur untuk menghadang kedua pesawat Amerika itu. Satu unit jet tempur Sukhoi Su-27 pun diterbangkan.

Dalam rekaman video yang disiarkan militer Rusia, tampak kedua pesawat Amerika itu kabur meninggalkan lokasi setelah dikejar Su-27.

Aksi pesawat pembom Amerika memata-matai Rusia bukan kali pertama terjadi, baru dua hari lalu Su-27 bentrok dengan P8A Poseidon Amerika di Laut Hitam.

Baca: Ada Jenderal Musuh Berat Amerika di Balik Rudal Nabi Besar SAW 14

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya