Gara-gara Posisinya Dibocorkan Sersan Ingusan, Tentara Ukraina Dibantai Habis Pasukan Rusia

VIVA Militer: Tentara Rusia anggota Batalyon Vostok
Sumber :
  • mod.gov.rs

VIVA – Satuan elite Spetsnaz militer Rusia yang tergabung dalam Batalyon Vostok (Timur), berhasil menghabisi pasukan Ukraina di wilayah Yuzhnodonetsk, Republik Rakyat Donetsk (DPR), Jumat 18 Agustus 2023.

Komandan Kopasgat Marsda TNI Yudi Bustami Pimpin Apel Kesiapan Latihan Militer Trisula Perkasa 2024

Kepala Pusat Pers Batalyon Vostok, Kolonel Oleg Chekhov, mengungkap jasa seorang bintara belia yang membocorkan posisi pasukan dan artieli militer Ukraina.

Adalah Sersan Junior Yegor Shubin sendiri yang berhasil mencium keberadaan unit Angkatan Bersenjata Ukraina (AFU), dan langsung mengirim koordinatnya ke markas komando Batalyon Zapad.

Jenderal Agus Subiyanto: TNI Siap Kirim Pasukan ke Gaza Palestina Jika Ada Mandat dari PBB

Dalam laporan yang dikutip VIVA Militer dari Kantor Berita Rusia, RIA Novosti, Shubin adalah salah satu awak yang bertugas sebagai operator stasiun pengintai brigade tank Batalyon Zapad.

VIVA Militer: Tentara Rusia anggota Batalyon Vostok

Photo :
  • sputnikmediabank.com
TNI AL Akan Diperkuat Kapal Perang Frigate Terbesar di Indonesia Buatan Dalam Negeri

Yang lebih mengangkan, Shubin mentransfer data koordinat posisi musuh saat ia dan rekan-rekannya tengah menjadi sasaran tembak artileri militer Ukraina.

"Sersan junior Yegor Shubin, kru operator dari stasiun pengintaian grup artileri brigade tank. Sebagai bagian dari unit, melakukan tugas untuk mengidentifikasi posisi artileri musuh di salah satu sektor arah Yuzhnodonetsk," ujar Chekhov.

"Sersan junior Shubin berhasil secara pribadi mengidentifikasi koordinat artileri Angkatan Bersenjata Ukraina, dan mengirimkan informasi tentang lokasi mereka ke pos komando," katanya.

Seketika setelah titik koordinat pasukan Ukraina terbaca di pos komando, unit artileri Batalyon Zapad Angkatan Bersenjata Federasi Rusia (VSRF) langsung membombardir daerah tersebut.

VIVA Militer: Tentara Rusia anggota Batalyon Vostok

Photo :
  • sputnikmediabank.com

Hingga saat ini, belum diketahui secara resmi jumlah korban tewas dan kerugian material yang dialami oleh unit militer Ukraina akibat serangan tersebut.

Chekhov mewakili satuannya menegaskan jika prajurit Batalyon Vostok selalu menunjukkan profesionalisme dan dedikasi dalam menjalankan misi tempur.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya