Catatan Kelam Pesawat Tempur TNI yang Kecelakaan di Magetan

Jet tempur supersonik T-50i Golden Eagle.
Sumber :
  • Wikipedia

VIVA – Kejadian kecelakaan pesawat tempur latih T50i Golden Eagle milik Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) bukan hanya terjadi kali ini saja. Pesawat asal Negeri Ginseng itu ternyata pernah mengalami kecelakaan pada tahun 2015

Pimpin Halal Bihalal di Mabesal, Ini Pesan KSAL Muhammad Ali untuk Prajurit Jalasena

Berdasarkan catatan VIVA Militer Selasa 11 Agustus 2020, kecelakaan pesawat tempur latih T50i Golden Eagle ini pertama kali terjadi pada20 Desember 2015.

Bahkan insiden ini memakan korban, pilot dan co-pilot meninggal dunia karena insiden kecelakaan pesawat itu. 

Segini Jumlah Rudal Iran yang Dicegat AS, Inggris dan Yordania Menuju Israel

Saat itu pesawat yang diawaki Letnan Kolonel Marda Sarjono sebagai pilot dan Kapten Dwi Cahyadi sebagai co-pilot atau radar interceptor officer. Padahal Marda sendiri dapat dikatakan sebagai salah satu pilot terbaik yang dimiliki TNI AU.

Bahkan Letkol Marda Sarjono juga menjadi salah satu pilot yang dikirim oleh TNI AU untuk mempelajari langsung pesawat Elang Emas ini dari negara asalnya di Korea Selatan. Menteri Pertahanan yang saat itu di duduki Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu mengatakan mungkin Marda dalam keadaan tidak fit yang menyebabkan insiden kecelakaan itu.

4 Serangan Brutal Iran dalam Operasi Janji Sejati untuk Menumpas Israel dan Sekutunya

Pesawat dengan nomor ekor TT5007 terjatuh saat melakukan solo aerobatik dalam rangka perayaan Gebyar Dirgantara Yogyakarta 2015 di Pangkalan Udara Adisutjipto. 

Pesawat yang dibeli saat di bawah pimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini terjatuh di halaman Akademi Angkatan Udara Yogyakarta. Hasil investigasi mengatakan bahwa kecelakaan pada tahun 2015 lalu karena kesalahan teknis orang atau human error.

Padahal pada tahun 2015, pesawat tempur T50i Golden Eagle yang dibeli oleh jenderal kehormatan peraih penghargaan Adhi Makayasa itu dibanderol dengan harga lebih dari Rp324 miliar. 

Yang terbaru pesawat tempur latih T50i Golden Eagle mengalami kecelakaan Senin 10 Agustus 2020 di landasan pacu Landasan Udara Iswahjudi Maospati, Magetan. Kecelakaan ini memperburuk rekam jejak jet itu.

Insiden kecelakaan T50i disebut-sebut terjadi ketika hendak ingin take off atau lepas landas di jalur yang licin, sehingga pesawat tergelincir. Hingga kini penyebab kecelakaan pesawat T50i Golden Eagle masih dalam tahap penyelidikan tim investigasi TNI AU.

Baca:  Amerika Tarik Pasukan, Afghanistan Bebaskan 400 Tahanan Taliban

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya