Rampok Sadis Berparang Keok di Tangan Prajurit TNI

VIVA Militer: Rampok sadis saat diringkus Serda Dahanudin.
Sumber :
  • Kodim 1620/Lombok Tengah

VIVA – Seorang prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) berhasil meringkus perampok sadis yang selama ini meresahkan warga di Desa Beleka, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Janji Korban Kebakaran Toko Frame Mampang Jaksel: Tanggal 20 Mau Pulang, Malah Pulang Selamanya

Dari siaran resmi Komando Distrik Militer 1620 Lombok Tengah dilansir VIVA Militer, Senin 16 November 2020, prajurit TNI itu peringkus rampok itu bernama Sersan Dua Dahanudin, anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Komando Rayon Militer 1620-08/Praya Timur.

Kisahnya begini, pada 14 November 2020, selepas Maghrib, dua warga Dusun Peresak, Desa Lekor, Kecamatan Janapria, sedang melintas menggunakan di Jalan Raya Desa Ganti, Kecamatan Praya Timur.

Polisi Bakal Panggil Pemilik Toko Frame yang Terbakar di Mampang hingga Akibatkan 7 Orang Tewas

Saat asyik berkendara, tiba-tiba mereka dihadang perampok. Rampok itu memaksa kedua warga itu menyerahkan harta mereka, mulai dari telepon genggam hingga sepeda motor. Korban melakukan perlawanan, tapi ternyata rampok itu membawa parang, dengan sadisnya korban ditebas dengan parang itu. Setelah korban tak berdaya, perampok itu membawa kabur semua harta korban.

Dalam kondisi terluka, korban berlari ke Desa Beleka, dan meminta pertolongan warga setempat. Warga pun sontak berhamburan keluar rumah dan memberikan pertolongan kepada korban.

Tujuh Korban Tewas Kebakaran Toko Frame Mampang Jaksel Ditemukan Dalam Satu Ruangan

Setelah itu, korban pulang ke kampungnya dan kembali dengan bersama puluhan warga Desa Lekor. Mereka mengepung rumah seorang warga di Desa Beleka, jadi ternyata kedua korban mengenali ciri perampok sadis itu.

Situasi saat itu benar-benar genting, nasib pelaku di ujung tanduk. Namun, setelah dikepung warga, ternyata pelaku tak ada di rumah.

Nah, Serda TNI Dahanudin yang mendapatkan laporan tentang peristiwa itu, langsung bergerak ke lokasi dari Markas Koramil 1620-08/Praya Timur.

Ditemani Bhabinkamtibmas setempat, Serda TNI Dahanudin kemudian bergerak mencari perampok sadis itu. Setelah 4 jam, sekitar 22:30 Wita, perampok itu berhasil ditemukan. Meski dikenal sadis  dan bersenjata, tapi perampok itu keok ketika harus berhadapan dengan Serda Dahanudin. Kemudian rampok itu langsung digelandang ke Markas Polres Lombok Tengah.

"Terima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah mampu melaksanakan tugas dengan baik. Dan hari ini ada pelaku curas sudah diamankan dan diserahkan ke Polres Loteng untuk diproses lebih lanjut," kata Komandan Koramil 1620-08/Praya Timur Kapten Infanteri Lalu Mas’u.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya