Brigjen TNI Nyoman: Habiskan Jatah Makan Kau, Itu Uang Rakyat!

VIVA Militer: Brigjen TNI Nyoman Cantiasa saat menjadi Kasdam XVII/Cenderawasih
Sumber :
  • Youtube

VIVA – Sebuah momen mengharukan terjadi sekitar 2018 lalu. Saat itu, sejumlah prajurit TNI Angkatan Darat baru saja menyelesaikan pendidikan di Sekolah Calon Tamtama (Secata) Resimen Induk (Rindam) Komando Daerah Militer (Kodam) XVII/Cenderawasih. 

Lewat pantauan VIVA Militer, dalam video yang diunggah sebuah akun Youtube diperlihatkan bagaimana pidato Nyoman yang saat itu menjabat sebagai Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) XVII/Cenderawasih.

Sebelum sampai ke momen mengharukan bertemu dengan keluarga pasca menempuh pendidikan di Rindam XVII/Cenderawasih, para Tamtama TNI Angkatan Darat lebih dulu berposisi siaga saat Nyoman menyampaikan pidatonya. 

Satu hal yang dengan tegas diingatkan Nyoman kepada para prajurit, untuk menghargai jerih payah dan harapan rakyat Indonesia

VIVA Militer: Tamtama TNI Angkatan Darat dari Rindam XVII/Cenderawasih

Photo :
  • Youtube

Tak basa-basi, Nyoman menyuruh para Tamtama TNI itu untuk selalu menghabiskan jatah makan yang diberikan tanpa sisa. Hal ini diminta Nyoman karena makanan yang diberikan kepada para prajurit berasal dari uang rakyat Indonesia.

Nyoman juga mengingatkan, seluruh pendapatan yang diterima oleh para prajurit seperti gaji dan tunjangan juga berasal dari uang rakyat. Oleh sebab itu juga, Nyoman dengan tegas meminta para prajurit itu untuk tidak mengecewakan harapan rakyat Indonesia.

"Jatah makan yang diberikan kau makan, kau habiskan, jelas ini? Tidak ada satu butir nasi pun yang kau tinggalkan di piringmu. Itu uang rakyat, dikasih negara, negara kasih ke kamu, gaji. Kau dikasih UMP, kau dikasih tunjangan, transport. Kau dikasih uang saku di sini. Jangan sia-siakan apa yang menjadi harapan rakyat Indonesia," ujar Nyoman.

Petugas Keamanan KAI Bandara Medan Temukan Uang Puluhan Juta Milik Penumpang

Satu hal lainnya yang diingatkan oleh Nyoman kepada prajurit adalah sikap berbakti kepada orang tua. Sebab tanpa peran orang tua, para prajurit tidak akan mungkin bisa mengabdikan diri sebagai personel TNI Angkatan Darat.

VIVA Militer: Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa saat masih menjadi Danjen Kopassus

Photo :
  • Youtube
Kembali Setelah 10 Tahun Tinggalkan Kostrad, Mas Bangun Melesat Naik Pangkat Jadi Mayjen TNI

"Saya minta jaga keamanan, jangan ada pelanggaran. Pendidikan kecabangan ke depan akan lebih berat. Setelah ini, silahkan nanti kau ketemu orang tuamu. Sampaikan pesan terima kasih kepada orang tuamu. Karena kalau kau tidak lahir dari orang tuamu, kau tidak akan jadi tentara di sini, kata Nyoman dengan nada tegas.

VIVA Militer: Satu orang DPO pemberontak OPM menyerahkan diri ke prajurit TNI AD

Samson, Pemberontak OPM yang Serang Markas Koramil di Papua Tobat dan Serahkan Diri ke Prajurit TNI

Samson Same menyatakan siap kembali ke pangkuan NKRI

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024