Peduli Korban Bencana Alam, Panglima TNI Kirim Bantuan Logistik ke NTT

VIVA Militer: Panglima TNI kirim bantuan logistik ke NTT
Sumber :
  • Puspen TNI

VIVA – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto hari ini mengirimkan bantuan logitik untuk para korban bencana alam banjir bandang yang terjadi di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Demi Warga, Perwira Pasukan Naga Hitam TNI Berjibaku Lawan Ular Raksasa di Semak Perbatasan Negara

Bantuan dari TNI itu diterbangkan dengan pesawat angkut TNI Angkatan Udara C-130 Hercules A-1316 dari Skadron Udara 31 Halim Perdanakusuma pagi tadi dari Pangkalan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma menuju Maumere, NTT.  

"Bantuan sebanyak 12,4 ton diterbangkan dengan menggunakan pesawat angkut TNI AU C-130 Hercules A-1316 dari Skadron Udara 31 Halim Perdanakusuma. Bantuan tersebut berupa sembako, pakaian, selimut, biskuit, mie instant, sarung, susu bayi, masker, handuk dan genset," kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dalam keterangan resminya, Kamis, 8 April 2021.

Mayjen TNI Anton Resmi Jabat Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Gantikan Mayjen Haryanto

Untuk diketahui, sebelumnya TNI telah mengirimkan bantuan personel dan Alutsista TNI untuk membantu evakuasi korban bencana dan melakukan rehabilitasi serta rekonstrusksi. Bencana alam yang terjadi di NTT, pada Minggu 4 April 2021 yang lalu, sangat berdampak bagi masyarakat NTT  baik kerugian materiil, korban jiwa dan luka-luka.

"Dengan adanya bantuan ini diharapkan dapat membantu mengurangi beban penderitaan bagi masyarakat NTT yang tertimpa musibah bencana alam," ujar Panglima.

Kim Soo Hyun Jalani Pelatihan Tentara Cadangan Jelang Episode Terakhir Queen of Tears
Citra Satelit (Doc AP Photo)

Citra Satelit Tunjukkan Ribuan Tenda Dekat Khan Younis, Israel Bersiap Serang Rafah

Citra satelit menunjukan ribuan tenda dibangun di dekat Khan Younis, di Gaza. Hal ini membuktikan bahwa Israel akan segera menyerang Rafah.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024