COVID-19 Jakarta Parah, Panglima TNI Datangkan Ratusan Dokter

VIVA Militer: TNI datangkan 176 personel Tenaga Kesehatan tambahan ke Jakarta
Sumber :
  • Puspen TNI

VIVA – Upaya Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam menangani pandemi COVID-19 di DKI Jakarta bukanlah isapan jempol belaka. Pagi tadi, 176 personel Tenaga Kesehatan (Nakes) tambahan yang berasal dari siswa Perwira Prajurit Karir (Pa PK) Angkatan 28 Reguler dan siswa Kursus Tenaga Kesehatan (Susgakes) Angkatan 28B TA 2021 dari Akademi Militer (Akmil) Magelang telah tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Penjahat Perang, Netanyahu Bakal Diringkus Dewan Keamanan Israel

Kedatangan 176 personel Tenaga Kesehatan tambahan itu rencananya akan ditugaskan untuk mempertebal tim tenaga kesehatan Satgas COVID-19 di DKI Jakarta. Mereka akan ditugaskan di tiga lokasi berbeda, yaitu RS Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, tempat Isolasi Terpusat Orang Tanpa Gejala (OTG) Rusun Nagrak, Cilincing, dan Rusunawa Pasar Rumput, Jakarta Selatan.

Sebagaimana diberitakan VIVA Militer sebelumnya, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto pada hari Minggu, 27 Juni 2021 kemarin telah melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke sejumlah lokasi yang rencananya akan dijadikan tempat Isolasi Terpusat OTG COVID-19 untuk mengantisipasi kekurangan fasilitas atau ruangan pasien positif COVID-19 di RS Darurat Wisma Atlet, Jakarta Pusat.

Jenderal Zahedi Tewas Dibunuh Israel, Iran Tarik Pasukan dari Suriah

Dalam kunjungannya kemarin, Panglima TNI sempat menanyakan kendala yang dihadapi oleh para tim dokter dan relawan dari Satgas COVID-19 di DKI Jakarta. Panglima TNI berjanji akan mengirim Tenaga Kesehatan tambahan yang berasal dari TNI untuk menambah Tenaga Kesehatan (Nakes) di RS Darurat Wisma Atlet, Rusun Nagrak, Cilincing, dan Rusunawa Pasar Rumput.

"Tenaga kesehatan yang dikirim ke Jakarta terdiri dari Dokter umum 120 orang, Dokter gigi 20 orang, Keperawatan 8 orang, Farmasi Apoteker 12 orang, Fisoterapi 4 orang, Radiologi 2 orang, Kesehatan lingkungan 1 orang, Gizi 4 orang, Elektro medis 1 orang, Perawat gigi 1 orang, Analisa medis 2 orang dan Rekam medis 1 orang," kata Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto dalam keterangan resminya, Senin, 28 Juni 2021.

Merinding, Isi Pesan Terakhir Raja Aibon ke Pasukan Tengkorak Sebelum Tinggalkan Kostrad TNI

Dia menambahkan, 176 personel Tenaga Kesehatan tambahan itu diberangkatkan dengan menggunakan dua pesawat Hercules A-1328 dan A-1335 milik TNI AU dari Lanud Adi Sucipto Yogyakarta menuju Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta.

"Sebelum diberangkatkan menuju Lanud Halim Perdanakusuma, seluruh siswa melaksanakan tes swab antigen terlebih dahulu di Akmil Magelang untuk memastikan bahwa mereka dalam kondisi yang bagus dan tidak terindikasi virus COVID-19," katanya.

VIVA Militer: Peltu Bambang

Luar Biasa, Prajurit TNI Ini Rela Rugi Rp20 Juta Sebulan Demi Tolong Petani Singkong yang Menderita

Peltu Bambang sedih lihat petani hidup menderita.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024