Aksi Gila Prajurit TNI Angkatan Laut Main Catur di Dasar Laut Sulawesi

VIVA Militer: Prajurit TNI AL gelar lomba main catur di dalam laut
Sumber :
  • Penlantamal VIII

VIVA – Berbagai macam cara selalu dilakukan dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI. Seperti halnya yang dilakukan oleh sejumlah Prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut dari satuan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Melonguane ini. Mereka memiliki cara tersendiri dalam meramaikan momentum Hari Kemerdekaan RI yang jatuh pada tanggal 17 Agustus mendatang.

Iya, cara sejumlah prajurit TNI Angkatan Laut dari Lanal Melonguane ini terbilang sangat unik dan sungguh menantang. Mereka menggelar permainan catur di dasar laut dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-76 tahun.

Komandan Lanal (Danlanal) Melonguane, Letkol Marinir Adi Sucipto menjelaskan, sebenarnya pihaknya telah menyelenggarakan beberapa perlombaan yang diselenggarakan untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-76 Tahun mendatang. Mulai dari lomba bulutangkis dan sepak takraw menjadi pilihan prajurit TNI Angkatan Laut Lanal Melonguane dalam ajang lomba tahun ini.

Namun memang, lanjut Danlanal, pada hari ini tengah berlangsung salah satu lomba yang cukup menantang, yaitu perlombaan main catur di dalam laut.

Lebih jauh lagi Danlanal menjelaskan, berbagai pertandingan yang dilakukan oleh prajurit Lanal Melonguane merupakan latihan fisik dengan harapan solidaritas dan kekompakan sesama prajurit TNI Angkatan Laut tetap terjaga.

"Kalau pertandingan olahraga catur di dasar laut itu bertujuan untuk menguji seberapa baik cara berfikir taktis anggota saya saat di tempat yang bukan habitat alaminya (di dalam air). Tantangannya pasti lebih sulit, dikarenakan yang mampu mengikuti lomba ini hanya bagi yang memiliki minimal dua kemampuan yaitu kemampuan menyelam dan juga bisa bermain catur,” kata Danlanal Melonguane Letkol Marinir Adi Sucipto dalam keterangan resminya, Jum'at, 6 Agustus 2021.

VIVA Militer: Prajurit TNI AL asah kemampuan bermain catur di dalam laut

Photo :
  • Pen. Lantamal VIII

Danlanal menambahkan, berbagai pertandingan yang diselenggarakan tahun ini hanya diikuti oleh para prajurit Lanal Melonguane dan tidak dibuka untuk umum. Hal itu dilakukan karena pertimbangan pandemi COVID-19 belum juga berakhir dimana Kabupaten Kepulauan Talaud terdapat cukup banyak kasus positif Covid-19 (zona oranye).

HP Pasukan Hantu Laut Marinir Mendadak Dirazia Intel TNI

"Jadi berbagai perlombaan ini juga berguna untuk menjaga kebugaran fisik dan mental para prajuritnya agar tetap sehat setelah secara rutin melaksanakan berbagai kegiatan pencegahan, mitigasi dan juga penanggulangan dampak COVID-19 di wilayah perbatasan," ujarnya.

Danlanal juga menjelaskan, pandemi COVID-19 hingga saat ini masih belum bisa diprediksi kapan akan berakhir. Hal itu juga yang menjadikan prajurit Lanal Melonguane harus terus menjaga dan mempersiapkan diri agar selalu sehat jiwa dan raga karena keberadaannya pasti akan terus dibutuhkan. Satu hal lagi yang terpenting, lanjut Danlanal, di masa pandemi COVID-19 saat ini adalah jangan sampai mematikan atau menurunkan semangat dan kreativitas.

Aksi Nekat Prajurit TNI AD Terjun ke Laut Demi Selamatkan Nyawa Manaf

"Apabila kita mampu melalui masa-masa sulit ini dengan terus berkreativitas dan pantang menyerah, pasti nantinya kita tidak akan terpuruk nanti mudah-mudahan bisa keluar sebagai pemenang," kata Danlanal Melonguane.

Dalam kesempatan itu, Letkol Marinir Adi Sucipto selaku pemegang tongkat komando di jajaran Lanal Melonguane juga mengimbau kepada masyarakat luas agar menjadikan momentum peringatan HUT Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia ini sebagai tonggak untuk perjuangan dalam memerdekakan wilayah perbatasan dari wabah COVID-19 yang sudah memakan korban jiwa.

Innalillahi, Prajurit TNI Terbaik Kodam Siliwangi Meninggal Dunia

"Ayo tetap semangat dan pantang menyerah, Tanda’su Laudu Sawanna, Benteng Kokoh di Perairan Nusa Utara!” ujarnya.

Baca: Perintah Panglima TNI ke Petugas Tracer di Balikpapan: Lacak dan Data!

Ilustrasi TNI

Roadmap Repatriasi Hak Militer Sumber Daya Pertahanan Negara

Roadmap repatriasi hak militer Sumber daya pertahanan negara.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2024