Momen Haru saat Mayor Kasno, Sersan Ikin dan Sertu Entis Cs Pamit Tinggalkan TNI

VIVA Militer: 5 prajurit TNI tinggalkan Kodim Sumedang.
Sumber :
  • Kodim Sumedang

VIVA – Senin 6 Februari 2023 merupakan hari paling bersejarah dalam hidup lima prajurit TNI yang selama ini bertugas di Komando Distrik Militer (Kodim) 0610/Sumedang, Kodam Siliwangi, Jawa Barat.

2 Helikopter Militer Malaysia Tabrakan dan Hancur, 10 Prajurit Tewas

Bagaimana tidak, hari ini merupakan puncak dari perjuangan dan pengorbanan mereka sebagai orang yang mendharma baktikan jiwa raga untuk rakyat, bangsa dan negara sebagai seorang patriot penjaga Nusantara.

Setelah puluhan tahun mengabdikan diri bersama keluarga besar TNI Angkatan Darat kelima prajurit itu akhirnya harus pamit untuk meninggalkan TNI. Mereka pamit karena telah memasuki masa purna bhakti atau pensiun dari dinas aktif militer.

Operasi Perdamaian Dunia, Mabes TNI Akan Kirim 1.025 Prajurit Pilihan ke Kongo

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Kodim 0610/Sumedang, dilansir VIVA Militer, kelima prajurit itu terdiri dari dua perwira dan tiga bintara. Mereka yaitu:

VIVA Militer: 5 prajurit TNI tinggalkan Kodim Sumedang.

Photo :
  • Kodim Sumedang
Sempurna, Rudal Iran Mampu Hancurkan Jet-jet Tempur Siluman Amerika

Mayor Inf Kasno, Kapten Arh Sudrajat, Sersan satu Ikin, Sersan Satu Entis Sutisna dan Sersan satu Nandang.

"Atas nama pribadi dan Komandan Kodim 0610/Sumedang, saya ucapkan selamat dan terimakasih yang sebesar-besarnya, kepada Mayor Inf Kasno, Kapten Inf Sudrajat, Sertu Ikin, Sertu Nandang dan Sertu Entis Sutisna atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini sebagai Prajurit TNI AD bertugas di Kodim 0610/Sumedang," kata Dandim, Letnan Kolonel Inf Hendrix Fahlevi Rangkuti.

Kelima prajurit TNI itu dilepas dari satuan untuk melangkah memasuki masa pensiun melalui upacara laporan korps tradisi pelepasan purna tugas yang dilaksanakan di lapangan upacara markas Kodim Sumedang.

Meski telah pensiun, Letkol Inf Hendrix berpesan agar mereka menanamkan jiwa prajurit di dalam hati.

"Patuh terhadap aturan, santun dalam berperilaku, serta harapan dapat menjadi contoh teladan, disiplin dan menjadi panutan bagi masyarakat sekitar. Selamat menikmati masa pensiun semoga sehat selalu dan selamat berkumpul kembali dengan keluarga," kata Dandim.

Suasana haru pecah saat kelima prajurit itu melakukan ritual jabat tangan dan berpelukan dengan para prajurit yang selama ini menjadi rekan kerja mereka. Tak lupa Dandim menyerahkan bingkisan sebagai kenang-kenangan di akhir tugas mereka.

Baca: Jenderal Baik Komandan Pusat Pendidikan Dewa Perang TNI Dimutasi Panglima dari Cimahi

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya