Ternyata Terung Bisa Melawan Kolesterol Jahat

Terung.
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Si ungu yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi di telinga maupun lidah masyarakat Indonesia. Bukan hanya cantik karena tampilan luarnya, ternyata terung punya manfaat yang luar biasa, seperti menurunkan kolesterol.

Kerap Dianggap Gulma, Takokak Ampuh Obati Asam Urat yang Menyakitkan

Kolesterol jahat atau LDL (Low Density Lipoprotein) ini sangat mudah masuk ke tubuh manusia tanpa kita sadari. Makanan siap saji, mentega, dan gaya hidup tidak sehat bisa menjadi sumber kolesterol jahat yang dapat memicu penyempitan pembuluh darah. Terung merupakan makanan yang kaya akan dietary fiber berupa serat pangan larut air dan antioksidan.

Mengonsumsi terung secara rutin tentunya akan membantu menurunkan kolesterol jahat. Serat larut yang dikandung oleh terung ini akan mengikat kolesterol jahat berlebih dalam bentuk asam empedu, kemudian dibuang bersama feses. Selain alami, cara ini juga terbilang mudah dan murah.

Pergilah Dinda Cintaku

Terung cukup dimakan setelah direbus atau dikukus. Selain itu, kamu juga bisa membuat air terung dengan cara merendam potongan terung ke dalam air hangat dan meminumnya. Hanya saja, terung tidak boleh dikonsumsi secara mentah karena kandungan solaninnya yang dapat menyebabkan keracunan. Selamat mencoba. Selamat menjalani hidup sehat! (Tulisan ini dikirim oleh Ri zkamaliar)

Sambalado Terung Campur Petai

Sambalado Terung Campur Petai, Mantul Banget di Lidah

Sambalado berasal dari tanah Minangkabau.

img_title
VIVA.co.id
7 Oktober 2019