Enggak Cuma Murah, Kendaraan Buatan Lokal Ini Juga Bisa Disewa

Kendaraan AMMDes
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Kementerian Perindustrian bersama PT Kreasi Mandiri Wintor Indonesia sedang gencar memasarkan Alat Mekanis Multiguna Pedesaan. Meski wujudnya mirip kendaraan, namun fungsinya tidak hanya sebagai alat angkut saja.

Top Otomotif: Mobil Nasional Pesaing Toyota Innova, Cewek Naik Yamaha R15 Dicari Warganet

Selain bisa dipakai untuk mengolah padi, AMMDes juga bisa digunakan untuk menjernihkan air, hingga diubah menjadi kendaraan pengangkut orang sakit.

Awalnya, tingkat kandungan lokalnya diprediksi bisa mencapai 90 persen. Tapi, karena ada penyesuaian mesin dan transmisi, maka angkanya hanya bisa 70 persen saja. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Ditjen ILMATE Kemenperin, Putu Juli Ardika.

Mobil Nasional Pesaing Toyota Innova Disuntik Mati

“Kalau membuat mesin dan transmisi dengan penjualan yang belum banyak, sekala ekonominya enggak akan bisa bersaing. Kalau dari sisi produksi, kandungan 70 persen itu sudah sangat tinggi. Ini baru tahap awal, sudah mencapai itu sudah bagus,” ujarnya di Jakarta, Selasa 6 Agustus 2019.

Soal harga, Presiden Direktur KMWI, Reiza Tristanto mengatakan, bahwa versi standar dari AMMDes dibanderol Rp70 juta. Namun, harga tersebut berstatus belum termasuk pajak, atau biasa dikenal dengan istilah off the road.

Kendaraan Penanganan Bencana Buatan RI Bakal Mendunia

“Basic unit di angka Rp70 juta. Harga tersebut masih kosong  (off the road). Maksimal harganya kira-kira Rp140 juta,” ujarnya.

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kemenperin Harjanto menjelaskan, nantinya AMMDes tidak perlu dibeli oleh warga desa.

“Kami sedang pikirkan cara penyewaan. Bisa disewakan untuk kebutuhan transportasi, bisa juga untuk kebutuhan pertanian. Jadi, kalau pas ada proses pascapanen kan bisa dipakai.” [mus] 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya