Hyundai Mulai Bangun Pabrik Baterai Kendaraan Listrik di Indonesia

VIVA Otomotif: Baterai untuk mobil listrik buatan Hyundai Energy Indonesia
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

VIVA Otomotif – Hyundai Energy Indonesia yang merupakan anak perusahaan Hyundai Motor Group, hadir di Indonesia untuk berkontribusi dalam pengembangan industri kendaraan listrik.

Motor Delapan Silinder Asal China Siap Meluncur

Sebagai perusahaan yang fokus pada energi baru dan kendaraan berkelanjutan, HEI memiliki peran penting dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.

Perusahaan memiliki visi untuk memimpin dalam industri elektrifikasi otomotif di Indonesia, dan melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan visi tersebut.

Nissan Magnite Kena Recall akibat Sensor Gagang Pintu Bermasalah

Termasuk dengan membangun pabrik battery system Hyundai pertama di Indonesia, yang lokasinya ada di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, dan akan menjadi salah satu pusat produksi baterai kendaraan listrik Hyundai di Asia Tenggara.

Investasi sebesar US$60 juta dolar atau sekitar Rp900 miliar telah dialokasikan untuk pembangunan pabrik ini. Dalam waktu dekat, pabrik ini akan memulai produksi massal yakni pada paruh pertama 2024.

Adu Banteng Pick Up Dengan Dua Motor di Citayam, Seorang Meninggal Dunia

Pabrik battery system HEI memiliki peran strategis dalam memastikan pasokan baterai kendaraan listrik yang stabil untuk mobil listrik bertenaga baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV).

VIVA Otomotif: Pembangunan pabrik battery system Hyundai Energy Indonesia

Photo :
  • VIVA/Yunisa Herawati

Dengan adanya pabrik ini, Hyundai akan dapat memenuhi permintaan yang semakin meningkat akan kendaraan listrik di Indonesia dan Asia Tenggara secara umum. Selain itu, pabrik ini juga akan memperkuat rantai pasok dalam kegiatan produksi kendaraan listrik secara berkelanjutan.

Dengan memproduksi komponen baterai di dalam negeri, HEI dapat mendukung pengembangan kapabilitas industri komponen otomotif dalam negeri.

Perusahaan juga berperan dalam mendukung Indonesia sebagai hub kendaraan listrik di Asia Tenggara. Melalui investasi dan pengembangan infrastruktur yang komprehensif, HEI berupaya memenuhi kebutuhan pasar kendaraan listrik di wilayah ini.

Sebagai bagian dari komitmennya dalam membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, HEI telah bekerja sama dengan mitra strategisnya, seperti Hyundai Mobis dan LG Energy Solution.

Kolaborasi ini bertujuan untuk mengoptimalkan produksi dan pengembangan teknologi kendaraan listrik di Indonesia, termasuk sel baterai yang menjadi inti dari kendaraan listrik.

“Investasi yang diputuskan sudah melalui pertimbangan matang dan terukur dari principle global Hyundai, untuk memastikan kapabilitas fasilitas tersebut dalam mendukung rantai pasok kendaraan listrik secara maksimal,” ujar Chang Oug Hong, President Director Hyundai Energy Indonesia di lokasi, Rabu 31 Mei 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya