Cara Ford Gusur Dominasi Mobil Jepang

Managing Director Ford; Bagus Susanto
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - PT Ford Motor Indonesia selaku agen tunggal pemegang merek Ford di Tanah Air punya strategi jitu untuk bisa menggusur dominasi mobil Jepang di pasar otomotif nasional.

Salah satunya adalah melengkapi semua line up dari setiap produknya untuk pasar mobil Indonesia, dalam lima tahun ke depan. Mulai dari tipe hatchback, sedan, pickup, dan SUV (Sport Utility Vehicle).

Hal itu diungkapkan Managing Director PT Ford Motor Indonesia, Bagus Susanto saat berkunjung ke kantor redaksi VIVAnews.com, di Menara Standard Chartered, Jalan Satrio, Jakarta Selatan, Jumat sore, 27 Januari 2012.

Kedatangan orang nomor satu Ford di Indonesia itu disambut langsung Pemimpin Redaksi VIVAnews Karaniya Dharmasaputra, Wakil Pemimpin Redaksi Mohamad Teguh, dan jajaran redaksi lainnya.

"Kami telah siapkan 8 model terbaru untuk 5 tahun ke depan. Semua model terbaru ini adalah produk global, yang artinya semua spesifikasi dan teknologi yang dijual di Eropa atau negara lain, sama dengan yang dijual di sini. Ini cara kami untuk mendobrak dominasi pabrikan Jepang di Indonesia," kata Bagus.

Menurut dia, delapan model tersebut akan lebih gaya, ramah lingkungan, safety, dan smart. Salah satu model yang dipastikan dirilis tahun ini adalah All New Focus dan All New Ranger. "Setelah itu, kami juga akan meluncurkan Fiesta versi sedan dan Mini SUV yakni Ford Ecosport," ungkapnya.

Ia menambahkan, pasar ASEAN khususnya Asia Pasifik serta Afrika memiliki peluang cukup besar untuk pertumbuhan Ford. Bahkan, hingga 2015, Ford akan meluncurkan 50 produk teranyarnya di kedua pasar tersebut.

All New Ford Fiesta menjadi penyumbang terbesar penjualan Ford Motor Indonesia sepanjang 2011. Mobil jenis hatchback ini mampu terjual sebanyak 7.005 unit.

Penyumbang terbesar kedua adalah Ford Ranger. Penjualan ritel mobil ini melonjak 28 persen dibandingkan sebelumnya menjadi 6.881 unit.

Ford Everest juga ikut memberi kontribusi dengan capaian penjualan 1.639 unit. Penjualan Ford Focus pada 2011 juga naik 53 persen menjadi 127 unit. Adapun total penjualan Ford sepanjang 2011 mencapai 15.988 unit.

Ford juga terus meningkatkan pengalaman layanan pelanggannya selama 2011, termasuk pembukaan tujuh dealer resmi Ford di Manokwari, Pemuda (Jakarta), Cirebon, Kudus, Batam, Tangerang, dan Tegal. Jumlah total dealer resmi Ford di Indonesia, mulai dari Aceh di barat hingga Jayapura di Timur, mencapai 40 outlet. Pada 2012, Ford berencana membuka delapan outlet dealer baru. (art)

Israel Gempur RS Al-Shifa Gaza, 200 Warga Palestina Tewas
Presiden Jokowi Buka Puasa Bersama Menteri Kabinet Indonesia Maju

Jokowi Enggak Bahas Pemerintahan Prabowo saat Buka Puasa Bersama Menteri di Istana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan buka puasa bersama Menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 2024. Tampak, Wakil Presiden Mar

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024