Ini Penampakan Toyota Versi Mobil Terbang

mobil terbang toyota
Sumber :
  • autonews
VIVA.co.id
Toyota Pamer Mobil Masa Depan di GIIAS 2016
- Mimpi keberadaan mobil terbang rupanya akan menjadi kenyataan. Hal itu pula yang tengah dipersiapkan perusahaan otomotif asal Jepang, Toyota Motor Corp (TMC).

Mobil 'Alien' Toyota Siap Hebohkan Pameran GIIAS 2016

Dilansir
Sienta Mengaspal, Bagaimana Nasib Toyota NAV1?
Autonews , Sabtu 12 September 2015, persiapan kehadiran mobil terbang ini setidaknya dibuktikan TMC  dengan menetapkan hak paten yang dilakukan Toyota ke U.S. Patent and Trademark Office dengan nomor aplikasi 20150246720.


Meski hanya desain awal, aplikasi penetepan ini telah disahkan pada 3 Septembe2 2015 lalu dengan judul ‘stackable wing for an aerocar’.


Dalam keterangan dari aplikasi tersebut, sayap keluar dari bagian atap mobil, sehingga mobil mampu berubah bentuk. Perubahan ini tentu saja terjadi pada bagian sayap yang ditumpuk ke atas menjadi empat bagian.


Bentuk mobil ini juga diklaim akan dibuat seperti mobil yang lebih aerodinamis baik saat melakukan penerbangan maupun berada di jalanan. Pengajuan hak paten ini dilakukan pada Maret 2014 lalu, di New Jersey dan Michigan.


Namun sayang, Toyota belum mau membeberkan secara teknis bagaimana mobil ini bisa berubah-ubah dari berjalan lalu menjadi terbang dan sebaliknya.


“Mobil terbang selalu menjadi mimpi dan pusat sejarah kemanusiaan,” tulis Toyota seperti dikutip
Daily mail.


Hanya saja, Toyota juga mengklaim mobil tersebut ini akan dibuat dan disesuaikan dengan kondisi jalur sehingga dapat lepas landas di mana saja.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya