Dituntut Putri Paul Walker, Ini Jawaban Porsche

Meadow Walker, Putri Paul Walker
Sumber :
  • Facebook/Meadow Walker

VIVA.co.id - Beberapa waktu lalu, putri aktor Paul Walker, Meadow Walker, meminta Porsche untuk bertanggung jawab atas kematian ayahnya.

Mobil Mewah Lenyap Gara-gara Kesalahan Petugas Valet

Paul Walker yang tengah berada di puncak kariernya, meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil pada November 2013. Ia tewas bersama rekannya, Roger Rodas, setelah mobil Porsche Carrera GT 2005 yang dikendarai menabrak tiang lampu dan terbakar.

Di benak Meadow, kematian ayahanda tercinta itu karena kesalahan dari pabrikan mobil mewah asal Jerman itu. Menurutnya, ayahnya masih hidup saat kecelakaan terjadi. Namun, ia tidak bisa melepas sabuk pengaman dan keluar dari mobil, sehingga harus meregang nyawa.

Porsche Rongsok Ini Dijual Rp2,5 Miliar

Kini, seperti dilansir dari Autoevolution, Kamis 1 oktober 2015, Porsche memberi tanggapan mengenai tuntutan gadis cantik berusia 16 tahun itu. Menurut Porsche, mereka sangat menyesalkan atas apa yang terjadi pada Paul Walker.

Namun, Porsche tetap memakai hasil olah tempat kejadian perkara oleh polisi sebagai acuan, di mana pihak kepolisian menyatakan bahwa kecelakaan terjadi murni akibat kesalahan pengemudi.

Kecelakaan KM 21 Tol Cikampek Paling Mengerikan 2 Bulan Ini

Menurut polisi, saat kecelakaan terjadi, mobil melaju dengan kecepatan 151 kilometer per jam. Sementara itu, menurut Meadow, kecepatan mobil tidak lebih dari 114 km/jam. (asp)

Ferrari tabrak sapi.

Begini Jadinya Jika Ferrari Tabrak Sapi

Sapi diduga terpental hingga menimpa mobil.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016