Tanggapan Konsumen Saat Jajal Datsun Cross

Datsun Cross
Sumber :
  • VIVA/Jeffry

VIVA – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) sebagai agen pemegang merek Datsun di Indonesia meluncurkan Datsun Cross sebagai mobil ketiga setelah GO dan GO+ Panca. Cross hadir dengan mengusung konsep crossover yang masih satu platform dengan GO+.

Datsun Remuk Tertimpa Pohon Tumbang di Semarang, Sopir Terjepit

Dengan ground clearance 200 milimeter, Cross tampil lebih gagah. Selain itu, Cross memiliki sistem hiburan layar sentuh sebesar 6,75 inci, fitur-fitur canggih seperti Vehicle Dynamic Control (VDC), transmisi matik CVT, dan immobilizer. Hal itu yang membuat Datsun mengklaim Cross tak masuk dalam kategori Low Cost Green Car (LCGC).

Selain itu harga jual Cross transmisi matik CVT yang sudah menyentuh Rp175 juta dan manual Rp163 juta semakin menegaskan jika mobil ini tak lagi pantas masuk LCGC. Nah agar para calon konsumen bisa merasakan sensasi berkendaranya, Datsun Indonesia menunjuk tiga diler resminya untuk membuka sesi test drive 28-29 Januari 2018.

Datsun Bakal Dijadikan Mobil Listrik Murah oleh Nissan

Untuk lokasi diler yang membuka sesi test drive Cross adalah, diler Nissan-Datsun di Bumi Serpong Damai, Tangerang. Padjajaran, Bogor, dan Harapan Indah, Bekasi Timur. Nah, untuk mengetahui tanggapan konsumen soal Cross, VIVA pun menyambangi diler Nissan-Datsun, Tangerang.

Arief Subhan, salah satu calon konsumen yang datang jauh-jauh dari Serang, Banten ini mengatakan, tahu kalau ada test drive Cross ini berawal dari internet. Kata dia, kebetulan disuruh orang kantor juga mencari mobil matik yang irit dan budgetnya sesuai dengan harga Cross.

Baru Dipakai 2 Tahun, Harga Mobil SUV Ini Turun 47 Persen

"Kebetulan saya juga sudah melihat reviewnya di Youtube. Saya tadi nyobain seputaran diler karena sebentar saja jadi menurut saya lumayan. Kekedapan suaranya juga bagus, suspensi relatif empuk, transmisinya halus juga," ujarnya kepada VIVA, Minggu 28 Januari 2018.

Sementara menurut Muhamad Adam, yang sebelumnya sudah mempunyai Datsun GO+ Panca, mengaku tertarik untuk coba Cross. Ia tertarik karena tampilan depannya berubah, meskipun untuk tampil belakang masih mirip dengan GO+. Kata dia, karakter bantingannya berbeda khususnya di suspensi

"Mesin tiga silinder di Panca sebelumnya getar banget, tapi di Cross enggak begitu saya juga enggak tau kenapa bisa begitu benar-benar enggak saya rasakan getaran mesinnya. Apakah karena penggunaan transmisi CVT atau peredam pada body, pun noise dalam kabin agak berkurang," tuturnya.

Bukan hanya para pria saja, ada juga wanita cantik yang penasaran dengan Cross. Kiki salah satunya, menurutnya bentuk Cross cukup menarik dan warnanya juga jarang yang seperti ini (amber atau kuning). Selain itu, alasan dirinya ingin mencoba Cross karena sedang ramai di media sosial.

"Kebetulan rumah saya deket dari sini (BSD) dan saya juga mau cari mobil matik. Tadi saya udah coba, suspensinya cukup empuk dan sistem hiburannya juga bagus sudah bisa terintegrasi dengan smartphone," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya