Mobil LCGC Bikin KIA Kelimpungan

Kia Picanto X-Line meluncur di Frankfurt Motor Show 2017
Sumber :
  • autoevolution

VIVA – Setiap agen pemegang merek yang tergabung dalam Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, wajib menyetorkan data penjualannya. Namun, PT KIA Mobil Indonesia terlihat sudah tidak lagi melakukan itu sejak tiga bulan lalu.

Daftar Mobil Terfavorit di Indonesia September 2023

Distribusi dari pabrik ke diler KIA selama 2016 masih tinggi, mencapai 1.442 unit. Namun, di tahun berikutnya terus menurun. Sepanjang 2017 hanya 837 unit, dan memasuki 2018 penjualannya makin merosot, jadi 122 unit.

Faktor penjualan KIA menurun, karena hanya menjual tiga produk, yaitu Sedona, Rio dan Sportage. Picanto yang awalnya jadi tulang punggung, sudah tidak lagi dijual.

Terpopuler Otomotif: Komparasi Stargazer X vs Xpander Cross, Penjualan Mobil Turun

General Manager Business Development KMI, Harry Yanto mengatakan, pihaknya masih terus melakukan pengiriman unit ke diler, agar perputaran uang tetap ada di semua jaringan diler.

Kia New Picanto Platinum

Penjualan Mobil di Indonesia Turun, Ini Merek yang Paling Laku

“Diler-diler perlu hidup, kami tetap kirim unit dan mereka perlu jualan,” ujarnya di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.

Ia mengaku, pasar mobil penumpang sudah mulai bergeser ke segmen low cost green car atau LCGC. Seperti yang terlihat di data Gaikindo, sejak 2013 terus menujukkan kenaikan.

“Bisnis susah, persaingan makin ketat. Lihat saja data Gaikindo, penjualan mobil LCGC terus meningkat sejak 2013, bisa sampai 30 persen,” tuturnya.

Menurutnya, pasar mobil di Indonesia sudah dikuasai merek Jepang sebanyak 98 persen. Sisanya jadi perebutan antara mobil merek Amerika Serikat, Eropa, Korea Selatan, dan China.

Pameran otomotif IIMS 2018.

“Kalau kami ikut pameran, tujuannya jualan dong. Tapi begitu kami dikumpulkan dengan merek Jepang, merek-merek lain enggak dilihat. Ada yang mampir ke stan, tapi cuma lihat-lihat saja, enggak jadi beli. Orang tetap pilih Jepang.” (mus) 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya