Jadi Ini Alasan Diler Mobil Mewah Sering Rahasiakan Harga

Lamborghini Huracan Spyder dan Lamborghini Huracan Avio
Sumber :
  • VIVA.co.id / Purna Karyanto

VIVA – Sudah menjadi hal biasa, jika berkunjung ke diler mobil baru bisa mendapat informasi dan harga seputar produk. Namun jangan harap jika mengunjungi showroom kendaraan mewah. 

Viral Bocah Tabrakkan Mobil Listrik Chery di Dalam Mall, Netizen: Alhamdulillah SPK

Sebab, tenaga penjual di tempat tersebut tidak langsung secara blak-blakan menyebut harga supercar yang dijual. Mereka akan mengungkapkan apabila konsumen serius untuk membeli barang dagangannya. 

Presiden Direktur Prestige Image Motorcars, Rudy Salim, membongkar alasannya. Menurut dia, perihal harga merupakan hal yang sensitif. Sebab, konsumen bisa mengubah kendaraan sesuai dengan keinginan.

Daftar Harga Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Baru April 2024

"Kenapa selalu enggak mau kasih tahu harga? Supercar itu sensitif. Kalau mau tambah karbon tambah US$20 ribu, lalu pelek ingin enggak standar garis-garis dengan heksagonal harga nambah," kata Rudy di Jakarta, Kamis 26 Juli 2018.

Itu artinya, diler menawarkan harga dasar dengan pilihan personalisasi. Bila serius membeli produk tersebut, maka bisa saja langsung diantar ke tangan konsumen. 

Harga Suzuki Jimny 5 Pintu Ternyata Mengalami Kenaikan, Cek Harga Terkini

Apalagi sejumlah mobil mewah di Indonesia merupakan barang impor penuh atau completely built up yang dibebani pajak tinggi. Sehingga menjadi hal wajar jika harga produk disembunyikan.

"Tambah lagi kalau (nilai tukar) dollar turun atau naik, harga pasti berbeda juga. Susah sekali menjelaskan ke konsumen. Kami kan mau ambil marjin juga," ujarnya. (ren)

Ford Ranger Raptor milik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

Jangan Kaget dengan Spesifikasi Mobil Gagah AHY Seharga Rp1,1 Miliar

Tak seperti Menteri lainnya, Menteri Agraria dan Tata Ruang Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memilih mobil pikap double cabin jadi mobil dinasnya. Ford Ranger Raptor 2.0L.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024