Bocoran SUV Wuling yang Bakal Meluncur Tahun Depan

Wuling Motors
Sumber :

VIVA – Pabrikan otomotif asal China, Wuling, resmi memperkenalkan mobil di segmen Sport Utility Vehicle (SUV), Baojun 530 di helatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Nah, yang jadi pertanyaan, kapan mobil SUV dari Wuling ini bakal resmi diluncurkan di Indonesia?

Kembaran Wuling Cloud EV Ini Kepergok Kamera Uji Coba di Jalan Raya

Setelah resmi diperkenalkan, Wuling mengaku tengah mempersiapkan mobil terbarunya ini. Rencananya, SUV Wuling ini akan diperkenalkan di Indonesia tahun depan.

"Produk SUV yang akan kita bawa itu akan kita launch di tahun depan. Kalau ditanya kenapa 530, ya kita ingin tahu respon pasar, untuk responnya seperti apa," kata Brand Manager Wuling Motors, Dian Asmahani di ICE,  Tangerang.

Wuling Hadirkan DC Charging, Ngecas Cuma 30 Menit dan Gratis

Saat disinggung akan perubahan yang mungkin terjadi saat Baojun 530 resmi dijual di Indonesia, Product Planning Specialist Wuling Motors Arief Ramadhi mengaku masih menunggu masukan dari konsumen di Tanah Air.

“Yang kita bawa 1.5 turbo. Tapi untuk spesifikasi kita dengar masukan konsumen, harga juga akan disesuaikan permintaan masyarakat Indonesia jadi enggak sama persis, detilnya ada perubahan," ujarnya.

Dukung Kelancaran Perjalanan Mudik, Wuling Siapkan 55 Bengkel Siaga

Sebagai informasi, Baojun 530 menggendong mesin 1.500cc Turbo berpenggerak roda depan, dengan kapasitas 5-penumpang. 

Wuling Starlight

Sedan Listrik Wuling Sudah Bisa Dipesan, Harganya Rp200 Jutaan

Wuling resmi membuka pre-sale untuk model listrik murni Starlight mereka di China, pada 11 April 2024 kemarin. Tersedia dalam dua versi, Starlight Pure Electric dibandero

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024