Hadir di GIIAS 2018, Judika Naksir Mobil Mitsubishi

Judika saat menghibur pengunjung booth Mitsubishi di GIIAS 2018.
Sumber :
  • VIVA/Jeffry Yanto

VIVA – Beragam agen pemegang merek hadir di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, yang berlangsung pada 2-12 Agustus 2018 di ICE, BSD City, Tangerang. Termasuk PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, yang mengisi Hall 9B dengan rangakaian produknya.

Kerennya 5 Mobil Konsep Daihatsu di Japan Mobility Show 2023

Untuk memeriahkan GIIAS, MMKSI bukan hanya meluncurkan Xpander varian baru. APM Mitsubishi di Tanah Air itu juga memperkenalkan mobil konsep bernama e-Evolution Concept, sebagai gambaran mobil bertenaga listrik Mitsubishi di masa depan.

Selain memperkanlkan produk baru, produsen mobil asal Jepang itu mendatangkan artis-artis Ibu Kota untuk menghibur pengunjung yang datang. Menurut pantauan VIVA, stan Mitsubishi langsung ramai dipenuhi pengunjung, saat penyanyi Judika menunjukkan kebolehannya selama satu jam.

Terpopuler Otomotif: Harga Hyundai Ioniq 6 di Indonesia, Daftar Mobil Konsep di GIIAS 2023

Yang menarik, setelah menyanyikan dua lagu andalannya, suami dari Duma Riris itu sempat menunjuk mobil konsep Mitsubishi. Dirinya mengaku, sangat tertarik jika SUV bertenaga listrik itu dijual.

"Keren banget nih, kalau minta izin sama istri boleh enggak yah," ujarnya, Minggu 5 Agustus 2018.

Ini Deretan Mobil Konsep yang Mejeng di GIIAS 2023

Mobil e-Evolution pertama kali diperkenalkan secara global di ajang Tokyo Motor Show, pada 2017 lalu. SUV bertenaga listrik itu diklaim mempunyai performa dan torsi yang besar berkat baterai berdaya tinggi.

Mobil Konsep Xoio

Mobil Konsep Ini Bikin Penumpang Berasa di Kamar Hotel

Baru-baru ini, peneliti dari Xoio merancang mobil konsep perjalanan semalam otonom bernama Swift Pod. Di mana kendaraan ini bisa dijalankan tanpa adanya sopir.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2024