Totalitas Suzuki di Pameran GIIAS 2018

Deretan Mobil Terbaru di GIIAS 2018, Suzuki Ertiga Sport
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show menjadi barometer kesuksesan dari para produsen kendaraan yang ada di Indonesia. Selain menjajakan produk andalan, ajang itu juga digunakan untuk menghadirkan inovasi terbaru.

Motor Sport Ini Mendapatkan Penyegaran Warna Baru

Seperti yang dilakukan Suzuki Indonesia. Memanfaatkan GIIAS 2018, agen pemegang merek Suzuki di Tanah Air itu memamerkan Ertiga yang diberi sentuhan sporty.

Diberi nama Ertiga Sport Concept, kendaraan berkapasitas tujuh penumpang itu tampil gagah layaknya mobil modifikasi. Kesan mobil keluarga yang versi standarnya akan diekspor ke 29 negara itu sirna, digantikan tampilan gahar layaknya mobil balap.

Jangan Anggap Sepele, Pentingnya Cek Kaki-Kaki Mobil

City car terlaris di Indonesia tahun lalu, Suzuki Ignis juga tampil beda. PT Suzuki Indomobil Sales memberi polesan sporty dan reli pada dua Ignis yang dipajang. Ini dilakukan untuk memberi inspirasi, bahwa Ignis bisa dirombak dengan konsep apa saja sesuai selera.

Suzuki Ignis Sport

Gak Nyangka, Ini Keuntungan Beli Mobil Suzuki Jelang Akhir Tahun

Versi terbaru dari mobil pertama Presiden Joko Widodo membuat booth Suzuki tak pernah sepi pengunjung. Jimny generasi ke-4 tampil gagah dan mengundang banyak mata pengunjung. Tahun lalu, hanya 88 orang dari 205 peminat yang bisa membawa pulang jip tersebut.

"Responsnya sangat sangat baik, mereka sangat menunggu All New Jimny. Banyak yang bertanya, kapan diluncurkan," kata Head of Brand Development and Marketing Research SIS, Harold Donnel.

Inovasi tak melulu soal tampilan. Era mobil dengan dua sumber penggerak juga ditampilan Suzuki di GIIAS 2018. Diberi label Swift Hybrid, mobil ini menggunakan perpaduan Dual Jet Engine dan Motor Generator Unit (MGU). Hasilnya, konsumsi bahan bakar mencapai 32 kilometer per liter.

Totalitas Suzuki juga terlihat di Hall 1 ICE BSD City, Tangerang. Lewat divisi roda dua, mereka menghadirkan GSX150 Bandit. Motor ini akan menjadi pesaing berat Honda CB150 dan Yamaha V-Ixion.

Motor Suzuki Bandit di GIIAS 2018

Kemudahan dalam bertransaksi juga diberikan, melalui kerja sama dengan enam perusahaan penyedia jasa pembiayaan. Promo yang ditawarkan tidak sedikit, mulai dari angsuran atau asuransi gratis, hingga uang muka yang hanya 15 persen. Tersedia juga paket khusus untuk tenaga pengajar atau guru.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya