Punya Mobil Hybrid, Ini Kisaran Biaya Servisnya

Toyota Camry Hybrid
Sumber :
  • Toyota

VIVA – Mobil dengan teknologi hybrid memiliki dua sumber penggerak, yakni motor listrik dan mesin berbahan bakar. Secara konsumsi bahan bakar, mobil hybrid lebih irit dari mobil yang hanya mengandalkan mesin konvensional.

Tapi karena teknologi tersebut, masyarakat menganggap biaya servis atau perawatan mobil hybrid lebih mahal ketimbang mobil dengan mesin konvensional. Menurut Dealer Technical Support PT Toyota Astra Motor, Didi Ahadi, biaya servisnya sama saja.

“Pada dasarnya, komponen yang diganti saat servis berkala sama saja dengan mobil mesin konvensional, seperti Camry Hybrid. Kecuali, ada penanganan terkait masalah hybrid-nya,” ujarnya kepada VIVA, Jumat 26 Oktober 2018.

Setiap servis berkala, pasti mekanik melakukan pembersihan pada selang pipa pendingin untuk baterai hybrid, dan biayanya sudah termasuk dalam servis berkala.

Interior Toyota Camry Hybrid

“Tidak ada biaya tambahan untuk membersihkan selang pendingin baterainya, dan itu dilakukan setiap kelipatan 10 ribu kilometer. Untuk jasa servis, sampai 50 ribu kilometer masih gratis,” tuturnya.

Biaya yang harus dikeluarkan untuk servis berkala Camry Hybrid bermesin 2.500 cc pada jarak tempuh 10 ribu km, yakni Rp1,102 juta.

Sedangkan, 20 km Rp1,597 juta. Untuk 30 ribu km, biayanya Rp1,317 juta. Memasuki 40 ribu km, biayanya Rp2,012 juta.

Kemenkeu Lelang Alphard hingga Mercy, Paling Tinggi Laku Rp 790 Juta
Mercedes-Benz New S-Class

Jadi Simbol Kesuksesan, Segini Harga Mobil Sedan Terbaru Desember 2023

Mobil sedan merupakan salah satu jenis kendaraan yang sudah lama hadir di Indonesia. Jenis ini memiliki ciri khas berupa dua baris tempat duduk, dan bagasi yang terpisah.

img_title
VIVA.co.id
7 Desember 2023