Rencana Peluncuran Xpander Versi Nissan Terus Dikebut

Rendering Livina terbaru yang akan meluncur 2019.
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Baru-baru ini jagat otomotif dihebohkan dengan penangkapan Carlos Ghosn, petinggi Nissan, Renault, serta Mitsubishi. Ghosn ditangkap karena melakukan pelanggaran tidak melaporkan paket gaji miliknya dan penyalahgunaan aset perusahaan untuk kepentingan pribadi. 

Viral Driver Xpander Tabrak Porsche Disebut Buka Galang Dana, Ini Kata Kitabisa

Ghosn tidak melaporkan penghasilannya sebesar 5 miliar yen atau setara US$44 juta selama periode lima tahun dari 2011.

Dia pun kemudian dipecat oleh Nissan, hingga Mitsubishi atas jabatan yang diemban. Walau terganjal masalah, namun rupanya tak berpengaruh pada proyek aliansi Nissan dengan Mitsubishi kekinian yang terus digenjot. Salah satunya adalah melahirkan mobil keluarga tujuh penumpang untuk pasar Indonesia.

Segini Kecepatan Xpander saat Tabrak Showroom di PIK 2 hingga Buat Porsche Ringsek

Hal ini ditegaskan Director of Coordination and Develoment Division PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia, Ogi Ikematsu. Kata dia baik bisnis Nissan dan Mitsubishi tetap berjalan normal. Termasuk rencana menghadirkan MPV Nissan rasa Xpander.

Diketahui Nissan akan menggunakan platform Xpander untuk Multi Purpose Vehicle terbarunya. Di mana platform Xpander akan dikirim tahun depan ke Nissan.

Kolonel Herman Bantah Paspampres Halangi Marhan, Pekerjaan Pengemudi Xpander yang Tabrak Porsche

“Pastinya kasus Carlos Ghosn berbeda dengan kami. Jadi semuanya masih berjalan seperti biasa. Soal bisnis Mitsubishi kami masih berusaha menjaganya dan terus mengembangkan bisnis di Indonesia,” ujarnya di Jakarta Pusat.

Hal senada juga dikatakan Head of Communication PT Nissan Motor Indonesia, Hana Maharani saat berbincang dengan VIVA baru-baru ini. Dia menyatakan proyek MPV terbaru Nissan masih terus berproses tanpa terpengaruh isu Ghosn.  "Nissan punya rencana jangka menengah yang kuat, yang akan terus dijalankan,” katanya. (yns)

Xpander Seruduk Diler Mobil Mewah, Tabrak Porsche 911 GT3

Pengemudi Xpander Buat Ringsek Porsche Punya Masalah dengan Pemilik Showroom? Ini Kata Polisi

Status pengemudi Xpander berinisial J sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan.

img_title
VIVA.co.id
21 Maret 2024