Masuk Indonesia, Crossover Mewah Lexus UX Dijual Rp800 Jutaan

The Newest Lexus UX series.
Sumber :
  • Lexus

VIVA – SUV pendatang baru dari Lexus Indonesia sepertinya menarik untuk disimak. Bukan cuma LX570 Sport yang muncul di awal 2019 lalu, sebab pionir SUV luxury di dunia itu juga memiliki The Newest Lexus UX Series untuk pasar Indonesia.

Mobil SUV Chery Omoda 7 Tak Lama Lagi Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasinya

Bicara produk, The Newest Lexus UX merupakan produk anyar yang dikembangkan dari platform global terbaru dan diracik sang Chief Engineer, Chika Kako. Sekadar diketahui Kako merupakan satu-satunya wanita di jajaran Eksekutif Lexus International.

Dari pengalaman dan kepintarannya pula, menjadikan mobil ini nyaman dan mewah. Termasuk tak kalah penting, juga ramah terhadap wanita.

Terpopuler: Mobil SUV Baru Toyota Rp147 Juta di Diler, Honda Brio Dipaksa Mundur

Di Indonesia, The Newest Lexus UX series ditawarkan dalam tiga tipe, yakni UX 200 Luxury, UX 200 F Sport, dan UX 250 H Hybrid Luxury. Ketiganya telah dibekali teknologi mesin dan transmisi canggih hingga dapat menciptakan konsumsi bahan bakar irit, ramah lingkungan, dan menghasilkan driving feel yang halus.

Dengan tenaga maksimum 183 HP yang dihasilkan, Luxury Crossover ini diklaim menjadi yang terdepan di kelasnya. Dimensi panjang 4.495 milimeter yang dianut juga membuat The Newest Lexus UX mudah dan lincah menyusuri liku jalan perkotaan, serta memiliki ruangan yang cukup lapang untuk penggunanya.

Toyota Rush GR Sport Terbaru Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp284 Jutaan

Ramah Bagi Wanita

Satu hal menarik dari mobil ini adalah keramahan terhadap perempuan. Lantaran si peracik UX lahir sebagai seorang perempuan, Kako sepertinya sadar betul dengan kebutuhan perempuan di dalam mobil.

Maka itu dia memberi kemudahan dalam pengoperasian fungsi-fungsi utama di mobil tersebut, dan menjadikannya sebuah kelebihan. Salah satunya adalah konsep berkendara seat-in-control, yang dijamin memudahkan pengemudi terutama wanita, mengoperasikan fungsi-fungsi utama kendaraan.

Selain itu, bentuk sandaran kursi juga dibuat ramah wanita, memungkinkan pengemudi mengendarai mobil dengan postur yang nyaman. Termasuk keluar masuk kabin juga terasa lebih mudah melalui penempatan titik pinggul yang optimal karena bentuk bantalan kursi yang unik. Hal ini merupakan kenyamanan yang didesain khusus untuk kebutuhan wanita.

“Keseluruhan desain, fitur dan kemudahan Lexus UX merupakan pengembangan produk yang sangat serius, didesain tidak tanggung-tanggung oleh wanita professional untuk kebutuhan dan kenyamanan wanita Indonesia,” ujar Adrian Tirtadjaja, Lexus Indonesia General Manager, Jumat 22 Maret 2019.

The Newest Lexus UX juga tercatat merupakan Luxury Crossover pertama yang telah dilengkapi dengan Seat Heater and Cooler. Tak hanya itu, kursi kinetik yang dibalut dengan Semi-Aniline leather dapat melakukan adaptasi sempurna pada struktur tubuh manusia ketika sedang dikendarai.

Untuk harga, UX 200 Luxury dijual dengan angka Rp855 juta on the road DKI. Sedangkan UX 200 F Sport dijual Rp895 juta OTR, serta UX 250 H Luxury di angka Rp915 juta OTR. (kwo)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya