Penjualan Mobil Bisa Oke di 2019, Berkat Lima Hal Ini

Pengunjung suatu pameran mobil di Tangerang beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Pemilihan Umum akan dilaksanakan serentak pada 17 April 2019. Adanya hajatan lima tahunan itu, ternyata memengaruhi penjualan mobil baru di Tanah Air.

Mau Beli Toyota Fortuner, Segini Bayar Pajak Tahunannya

Executive General Manager PT Toyota Astra Motor, Fransiscus Soerjopranoto mengatakan, konsumen kerap menahan uangnya untuk belanja mobil baru, sebelum Pemilu digelar.

"Itu lima tahunan, pasti terjadi seperti itu. Lima tahun lalu, waktu Pemilu 2014, juga begitu. Konsumen menahan pembelian," ujarnya di Jakarta, Selasa 16 April 2019.

Toyota Innova Terbaru Resmi Meluncur dengan Harga Rp400 Jutaan

Terkait Pemilu 2019, kata Soerjo, diharapkan penjualan mobil tidak terlalu turun jumlahnya. Sebab, tahun ini ada beberapa kegiatan, yang diyakini bisa membantu penjualan mobil di Indonesia.

"Setelah itu, orang persiapan ke lebaran. Bulan depan sudah bulan puasa, biasanya menjelang itu orang mulai inden mobil baru," tuturnya.

Terpopuler: Viral Innova Zenix Tak Kuat Nanjak, Chery Omoda 5 Dikomplain Konsumen

Selain jelang Idul Fitri, Soerjo mengatakan, penjualan mobil tahun ini bisa terjaga dengan adanya dua pameran otomotif tahunan, yakni Indonesia International Motor Show di April, serta Gaikindo Indonesia International Auto Show di Juli.

"Ada momentum enam bulan, biasanya pasar tumbuh kembali. Ditambah, akhir tahun biasanya naik (penjualan). Karena, fleet biasanya ambil (melakukan pembelian), terus diler biasanya ngelepas mobil pakai diskon, karena enggak mau pegang tahun produksi yang lama," ungkapnya. (yns)

Toyota Rush GR Sport

Mau Beli Toyota Rush GR Sport, Segini Cicilannya per Bulan

New Toyota Rush GR Sport hadir dengan desain eksterior yang lebih agresif dan sporty, dengan sentuhan warna hitam yang tegas.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024