Beredar Rekaan Wujud Innova Baru, Begini Tampangnya

Rekaan wujud Toyota Innova baru
Sumber :
  • Indianautosblog

VIVA – Merek otomotif Toyota memiliki banyak pilihan produk, salah satunya adalah Innova. Mobil ini bersaing di segmen mobil keluarga kelas menengah, dan sudah dipasarkan ke banyak negara, termasuk di India dan juga Indonesia.

Kian Menawan, Ini Tampilan Eksterior dan Interior New Kijang Innova

Kini, santer terdengar kabar generasi penerus mobil Kijang itu akan keluar model barunya. Hal ini wajar, jika melihat siklus mobil yang umumnya mendapat penyegaran setelah 3 tahun meluncur, dan berganti model usai lebih dari 5 tahun ada di pasaran.

Melansir dari Indianautosblog, Rabu 24 Juni 2020, mobil Toyota Innova atau di India dikenal dengan nama Innova Crysta akan masuk usia lima tahun pada November mendatang. Artinya, bisa jadi ada penyegaran yang dilakukan untuk menarik minat konsumen.

Tampilan Toyota Innova yang Terjangkit Virus Body Kit Surabaya

Rencana hadirnya model baru Innova itu, membuat desainer otomotif menerka tampilan barunya. Salah satunya adalah SRK Design, yang mencoba membuat gambar eksterior wujud Innova dengan model berbeda, dibandingkan yang beredar di jalanan saat ini.

Baca juga: Mirip Aslinya, Moge Ducati Panigale V4 Ini Ternyata Susunan Lego

Begini Jadinya Jika Pemula Nyetir Mobil Sport Toyota

Desain Innova baru rancangan SRK Design itu meminjam muka Toyota Sienna model year 2021. Ini bisa dilihat dari model lampu utama serta grille yang disematkan. Tak hanya itu, bumpernya juga dirancang memiliki ventilasi udara lebih besar, bila dibandingkan model saat ini.

Sebagai penyempurna tampilan depannya, dipasang dua foglamp di ujung kiri dan kanan bumper. Sementara itu, di sisi kiri dan kanan terlihat pemakaian pelek baru, untuk rekaan wujud Innova baru tersebut. Garis bodi samping pun tak banyak berubah.

Tak diketahui rekaan desain bagian belakang dari Innova baru tersebut. Selain itu, belum ada bocoran informasi terkait jantung penggerak dan fitur yang ada di dalamnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya