Jangan Kaget Lihat Harga Suzuki Jimny Baru di RI, Jadi Rp411 Juta

Suzuki Jimny generasi 4
Sumber :
  • Suzuki

VIVA Suzuki Jimny melengkapi jajaran produk kendaraan di Indonesia. Meski demikian, bukan sesuatu yang mudah untuk bisa mobil offroad berperawakan mungil itu dalam kondisi baru dari pabriknya.

Alasan Sedan Listrik BMW i5 Belum Memiliki Harga

Pemesanan yang berlimpah, membuat penggemar mobil Jimny harus rela menunggu bertahun-tahun untuk bisa mendapatkan unit yang dipesan. Tak hanya itu, PT Suzuki Indomobil Sales juga menutup sementara keran pemesanan untuk produk legendaris ini.

Menariknya, perwakilan resmi merek Suzuki di Indonesia itu menaikan banderol untuk menebus Jimny baru. Diketahui bahwa ada kenaikan Rp33 juta pada model Single Tone. Sementara model Two Tone punya harga lebih mahal Rp34 juta.

Polisi Sebut Kecelakaan Beruntun di GT Halim Libatkan 9 Kendaraan

Jika menilisik laman resmi Suzuki Indonesia, diinformasikan bahwa ada 4 varian yang dijual di Tanah Air. Tipenya yakni, Jimny MT (Single Tone) berbanderol Rp395,5 juta, lalu AT (Single Tone) Rp408 juta, MT (Two Tone) Rp398,5 juta, dan AT (Two Tone) ditawarkan Rp411 juta.

Padahal di bulan April tahun 2020, harga Suzuki Jimny baru berdasarkan data di website resminya mulai dari Rp362,5 juta tipe MT (Single Tone), lalu varian AT Single Tone Rp375 juta, MT Two Tone Rp364,5 juta, dan AT Two Tone Rp377 juta.

Tips Sukses dari Konten Kreator Abibayu, Always On dan Inovasi Kreatif

Direktur Pemasaran Kendaraan Empat Roda SIS, Donny Saputra mengatakan, kenaikan harga untuk produk mobil offroad mungil itu disebabkan beberapa penyebab, mulai dari biaya produksi dan penjualan Jimny.

Produksi mobil offroad mungil Suzuki Jimny di pabrik Kosai Plant di Jepang

Photo :
  • Viva.co.id/ Pius Mali

"Harga naik itu karena beberapa faktor, biaya yang naik termasuk di dalamnya penambahan alat pemadam, kenaikan biaya produksi dan penjualan, dan kenaikan NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor)," ujarnya kepada VIVA Otomotif, Minggu 10 Januari 2020.

Sampai saat ini, kata dia, keran pemesanan untuk membeli Jimny baru dari Suzuki belum dibuka kembali. Namun, konsumen yang mendapatkan unit kendaraannya di tahun ini, akan dikenakan harga baru tersebut.

"Masih belum kami buka ya pemesanan untuk Suzuki Jimny," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya