Mobil Mercedes-Benz Laris Manis di RI Meski Lagi Pandemi

Mercedes-Benz GLS 400 AMG Line di GIIAS 2018, Booth Mercedes-Benz
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Mercedes-Benz menjadi salah satu merek mobil mewah yang biasa dipilih oleh kaum kaya di Indonesia. Tak hanya jenis sedan, pabrikan Jerman itu juga menjual mobil SUV dan van.

Viral Aksi Warga Dubai Tarik Mobil saat Banjir Pakai Jetski

Di tengah pandemi COVID-19 yang terjadi sejak tahun 2020 lalu, Mercedes-Benz tetap berhasil menjual ribuan unit mobil. Berdasarkan data internalnya, sepanjang tahun 2020 ada sebanyak 2.226 unit kendaraan penumpa

President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Choi Duk Jun mengatakan, meski industri otomotif Tanah Air saat ini sedang menghadapi berbagai tantangan, merek ini tetap menjadi pilihan utama pelanggan di segmen mobil mewah.

Mobil SUV Chery Omoda 7 Tak Lama Lagi Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasinya

Produk Mercedes-Benz yang dibeli oleh kaum kaya di Indonesia, kata dia, kini tak cuma dari jenis sedan. Mobil SUV (Sport Utility Vehicle) diketahui mendominasi penjualnnya, bahkan mencapai sebesar 50 persen.

"Permintaan konsumen kuat terhadap kendaraan Mercedes-Benz, bahkan di tengah-tengah industri otomotif yang sedang menghadapi banyak tantangan, dan menekankan nilai brand kami dalam memenuhi kebutuhan pelanggan di Indonesia," ujarnya dalam keterangan resmi yang dikutip VIVA Otomotif, Senin 18 Januari 2021.

Mengenaskan, Ini Penampakan Mobil-mobil Mewah Terendam Banjir di Dubai

Penjualan mobil mewah itu diketahui tak lepas dari kehadiran 15 model barunya di Indonesia, mulai dari Sedan C 180, sedan C 200 Cabriolet AMG Line, lalu Vans Vito Business, serta mobil SUV new GLS, GLA, GLB, GLC Coupé, GLE, GLE Coupe.

Tak hanya itu, untuk merayakan setengah abad keberadaannya di Indonesia ada mobil-mobil edisi terbatas yang juga ditawarkan oleh MBDI, yakni S 450 AMG Edition 50, Mercedes-AMG G 63 Edition 50, dan GLB Edition 50.

Mobil Jeep Rubicon yang digunakan tersangka Mario Dandy menganiaya anak pengurus GP Ansor, David

Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang dengan Harga Limit Rp809 Juta, Intip Spesifikasinya

Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kejari Jaksel) mengumumkan lelang mobil Jeep Rubicon Wrangler milik Mario Dandy. Harga limitnya Rp809 juta, gimana spesifikasi mobilnya?

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024